FastPos Gandeng HDCI Sleman Gelar Sosialisasi Safety Riding

Yogyakarta, Nusantarapos.co.id – Sebagai layanan platform aplikasi kurir digital besutan PT Pos Indonesia dan PT Siber Ekosistem Optima (SEO), FastPOS semakin gencar memantapkan eksistensinya dalam dunia bisnis kurir.

Promosi dan sosialisasi langsung kepada masyarakat terus dilakukan seperti yang diselenggarakan di Jogya City Mall (JCM), Minggu, (2/2)kemarin .

Acara yang digelar bertepatan dengan acara perayaan ulang tahun ke 2 Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Sleman ini mengkampanyekan safety riding.

Direktur Utama SEO Ery Saputran mengatakan, kegiatan ini dibungkus dengan kegiatan touring bersama.

“Kami touring dimulai dari JCM ke Kaliurang dan kembali lagi untuk melaksanakan kegiatan kampanye lainnya,” ujara Ery Saputra.

Ery menjelaskan, pada kegiatan yang diikuti oleh seluruh masyarakat Yogyakarta ini mensosialisasikan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara.

“Safety riding adalah kewajiban bagi seluruh kurir kami dalam menjalani tugasnya, oleh karenannya hal ini menjadi perhatian khusus kami,” jelasnya.

Ery mengungkapkan, FastPOS sudah berusia 2 tahun, sama seperti HDCI Sleman. Pastinya, selama 2 tahun ini, adalah masa-masa yang penuh dengan naik turun.

“Semangat untuk bertahan dan terus bergerak maju inilah yang menyamakan semangat FastPOS dan HDCI Sleman untuk terus berkontribusi secara positif bagi masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Yogyakarta,” ungkapnya.

Program ini akan segera dilanjutkan dengan agenda pelatihan safety riding serta tata cara  berkendara yang baik dan benar sesuai dengan regulasi dan peraturan lalu lintas yang berlaku bagi seluruh Kurir-kurir FastPOS yang disebut Faster.

Di informasikan juga, bahwa saat ini FastPOS juga mentargetkan untuk dapat segera mensosialisasikan pengalaman berbeda bagi masyarakat dalam menikmati produk-produk milik PT. Pos Indonesia (Persero).

FastPOS tidak hanya layanan jemput dan antar kiriman saja, namun juga dilengkapi dengan jasa keuangan dan pembayaran tagihan lainnya melalui fitur-fitur yang ada di aplikasi FastPOS.

FastPOS, memang di rancang untuk bisa menjadi integrator layanan kurir yang ada. FastPOS hadir bukan untuk berkompetisi dengan para senior-senior yang telah melegenda di dalam dunia jasa kurir.

“Kehadiran FastPOS untuk bersinergi dalam meningktkan kepuasan pelanggan bersama-sama. Seribu hati, Seribu Mimpi, Bersinergi Untuk Negeri,” tutup Ery.

Sementara itu Kepala Regional VI Jateng-DIY PT. Pos Indonesia (Persero) Dwi Indarmani menuturkan, SEO sebagai mitra strategis PT. Pos Indonesia (Persero) telah diberikan amanah dalam melakukan beberapa invovasi-inovasi kreatif.

“Inovasi terbaru PT POS dan SEO adalah sebuah platform order yang bernama Q-Online Booking (QOB). Aplikasi ini berfungsi sebagai layanan jemput barang yang akan dikirim oleh para pelaku bisnis,” tuturnya.

Aplikasi dapat di download melalui Google Playstore. Dimana nanti para pelaku bisnis online tinggal masuk ke platform QOB ini untuk mendapatkan layanan jemput barang yang akan di kirim.

Nantinya para Faster (kurir penjemput) akan datang menjemput dan mengirimkan barang.

“Hal ini kami yakini akan lebih memudahkan para pebisnis online dalam mengirimkan barang-barangnya ke Pelanggan,” paparnya saat menghadiri kegiatan kampanye tersebut.

Dwi juga menambahkan, FastPOS juga akan segera diperkuat dengan implementasi bisnis keagenan digital, dimana nantinya semua agen-agen Pos yang ada saat ini akan mendapatkan kesempatan layanan yang sama juga dalam hal peningkatan pelayanan jasa Pos Indonesia yang mereka kelola.

Selain bisa tetap menjalankan bisnis yang dikelola saat ini, para agen-agen Pos tersebut juga akan menerima tambahan order dari QOB.

“Ini adalah sebuah kabar gembira di awal tahun 2020 dari Pos Indonesia kepada seluruh sahabat-sahabat mitra agen Pos yang telah berjuang bersama-sama selama ini. Tunggu tanggal mainnya ya, dan mohon doa restunya,” tutur Dwi. (AKA).