Koordinatoriat Wartawan Balai Kota-DPRD DKI Jakarta Gandeng Yayasan pendidikan Islam Sa’addatuddarain Bantu Guru Honorer

Jakarta, Nudantarapos.co.id – Koordinatoriat Wartawan Balai Kota-DPRD DKI Jakarta bersama Yayasan pendidikan Islam Sa’addatuddarain Mampang, Jakarta Selatan, turut serta berperan membantu guru honorer di masa pandemi COVID-19 ini.

Di tengah pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta yang membatasi ruang gerak masyarakat agar tidak semakin meluasnya penyebaran COVID-19, mereka membagikan paket sembako dan uang santunan Tunjangan Hari Raya (THR) bagi para guru honorer di yayasan yang dipimpin Haji Juaini Yusuf tersebut.

“Kami sangat mengapresiasi bentuk kepedulian Koordinatoriat Wartawan Balai Kota yang turut terlibat dalam acara tahunan ini. Terlebih, dalam membantu meringankan kehidupan guru honorer di tengah PSBB ini,” kata Juaini di lokasi, Senin (18/5/2020).

Selain turut berpartisipasi dalam memberikan santunan kepada 300 guru honorer, para jurnalis yang kerap dikenal dengan Balkoters juga melakukan kerja bakti pembersihan dan melakukan sterilisasi ruangan di pesantren dengan penyemprotan disinfektan. Adapun kegiatan kerja bakti itu, merupakan bagian dari acara Balkoters goes to Pesantren yang luput dari perhatian pemerintah.

Ketua Koordinatoriat Wartawan Balai Kota-DPRD DKI Jakarta, Sammy Edward Wattimena mengungkapkan, kegiatan kolaborasi bersama mitra kerja koordinatoriat, kerap digelar setiap tahunnya. Terlebih, dalam setiap momentum bulan Ramadhan, Balkoters mengadakan acara buka puasa bersama, maupun kegiatan santunan.

Adapun para kolaborator yang turut bekerja sama kali ini antara lain, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Yayasan Pendidikan Islam Saadatuddarain Mampang, MRT, Jakpro, Transjakarta, Pasar Jaya, Pembangunan Sarana Jaya dan Bank DKI. Pihaknya mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada kolaborator yang terlibat.

“Ini sebagai bentuk kepedulian kami juga pada para guru honorer dan pendidikan. Semoga dengan usaha yang tidak seberapa ini, bisa memberikan sumbangsih yang bermakna bagi pengajar serta peserta didik,” ucap Sammy.