Tiga Pimpinan Definitif DPRD Tanjabbarat Resmi Dilantik

NUSANTARAPOS, KUALA TUNGKAL – Tiga Pimpinan Dewan definitif DPRD Kabupaten Tanjabbarat periode 2019-2024 resmi lantik, Rabu (9/10/2019). Ketiga pimpinan tersebut, terdiri dari satu orang ketua dan dua orang wakil ketua.

Mulyani Siregar dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan akan menjadi sebagai Ketua DPRD Kabupaten Tanjabbarat, dua pimpinan lainnya, masing-masing akan menjabat sebagai wakil ketua, diantaranya adalah Ahmad Jahfar dari Partai Golkar, Sjafril Simamora dari Partai Amanat nasional.

Bupati Safrial berharap kinerja Dprd dan Pemerintah saling mendukung dalam menjalankan pembangunan dengan tujuan utama mensejahterakan masyaraka.

Atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Tanjung Barat, Safrial mengucapkan selamat dan sukses atas peresmian dan pengucapan sumpah janji pimpinan DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat

“Mudah-mudahan amanat yang diberikan oleh konstitusi kepada saudara (dewan red) dapat dilaksanakan dengan baik guna menjalankan fungsi sebagai pimpinan DPRD Tanjab Barat Masa jabatan 2019 2024,” ujarnya saat memberikan sambutan.

Menurut Safrial, sebagaimana ketentuan perundang-undangan bahwa DPRD berkedudukan sebagai salah satu unsur penyelenggara pemerintahan daerah.

Untuk itu, hubungan antara pemerintah daerah dan DPRD merupakan hubungan kerja yang setara dan bersifat kemitraan. Kemitraan yang dimaksud dalam rangka pelaksanaan otonomi daerah sesuai dengan fungsi dan perannya masing-masing.

Katanya, kedua lembaga tersebut idealnya bisa membangun suatu hubungan kerja yang sinergi, saling mendukung dalam menjalankan pembangunan dengan tujuan utama mensejahterakan masyarakat.

“Diperlukan kondisi yang selaras dan serasi dalam Hubungan kerja antara pemerintah Kabupaten dan DPRD sebagai pemegang dan pelaksana amanat masyarakat,” katanya.

Dalam tugasnya, baik DPRD dan pemerintah melaksanakan tugas pokok dan fungsi pada hakekatnya merupakan perwujudan aspirasi masyarakat yang diimplementasikan dalam kegiatan pembangunan secara bertahap menyeluruh dan berkelanjutan.(sofian)