Bantu Korban Gempa, Forum Pemuda Peduli NKRI Gelar Konser Amal

Jakarta, NusantaraPos – Sejumlah organisasi mahasiswa dan pemuda yang tergabung dalam Forum Pemuda Peduli NKRI, menggelar kegiatan bertajuk “Gebyar Kebangsaan #semangatpemuda” di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) beberapa waktu lalu. Selain memperingati Hari Sumpah Pemuda, acara yang dihelat oleh elemen pemuda dan mahasiswa dari HMI, KMHDI, GMNI, PMII, SEMMI, Himmabudhi, PMKRI dan LMND, bertujuan untuk menggalang donasi kemanusiaan bagi korban gempa bumi di Lombok, Palu dan Donggala.

“Penyelenggaraan acara seperti ini bukti kepedulian kami. Kami bukan hanya kritis tapi kami pemuda juga penuh rasa kepedulian. Ini bentuk sumbangan kami bagi nilai-nilai kebangsaan,” ujar Ketua Panitia Gebyar Kebangsaan Forum Pemuda Peduli NKRI, Ramjes, usai pembubaran panitia penyelenggara, Jumat (23/11/2018).

Selain Forum Pemuda Peduli NKRI, acara melibatkan Ikatan Manager Artis Indonesia (Imarindo), akun media sosial Instagram Lambe_Turah, aplikasi Tiktok dan Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Turut meramaikan pada konser amal Elek Yo Band, Ari Lasso, Cokelat Band, Kerispatih, The Rain, Vina Panduwinata & Ikmal Tobing, OMPMR, Alika, Zarro, DJ Widuri, Temon, dan lainnya.

“Pada puncak acara panitia menggelar deklarasi anti hoaks dan anti provokasi yang dilakukan serentak bersama 5 ribu milenial yang hadir,” jelas Ramjes. RK