Dukung Program GPN, 14 Bank Bergabung Di Jaringan Prima

Jakarta, NusantaraPos – PT Rintis Sejahtera, sebagai pengelola Jaringan Prima dengan 14 mitra bank hari ini meresmikan kemitraan model bisnis ATM Jaringan Prima dan Prima Debit.

Bank tersebut antara lain Citibank, Bank Capital, Bank Harda, Bank Kalteng, Bank Maluku Malut, Bank Prima Master, Bank Mestika, Bank Sumut, Bank Ina Perdana, Bank Index, Bank of China, QNB Indonesia, Bank Panin Dubai Syariah dan BPD Bali.

Dengan kemitraan ini, maka 14 mitra bank dan nasabahnya akan terhubung dan dapat menikmati kemudahan serta kenyamanan bertransaksi di lebih dari 120.000 ATM Jaringan Prima dan berbelanja di lebih dari 1,2 juta mesin EDC melalui layanan Jaringan Prima Debit yang tersebar di seluruh Indonesia.

Sebaliknya, para nasabah dari bank yang lebih dahulu bergabung di Jaringan Prima bisa memanfaatkan ATM dan mesin EDC dari 14 mitra bank yang baru bergabung.

Presiden Direktur PT Rintis Sejahtera Iwan Setiawan mengatakan,” Manfaatnya mereka punya kesempatan yang lebih luas ya, artinya dengan bergabung mereka bisa memanfaatkan prasarana yang ada sehingga pelayanan mereka makin meluas. Disamping perangkat maupun ragam programnya,” kata Iwan Setiawan yang diwawancarai Nusantarapos.co.id usai penandatanganan 14 pimpinan mitra bank di Hotel Ritz Carlton Jakarta, Selasa (15/1/2019).

Iwan menambahkan, tahun 2019 ini akan bergabung 3 bank lagi yang akan segera diumumkan. “Dengan (bergabung) 14 bank jadi 79 bank. Nah 3 bank lagi,” lanjutnya.

Kerjasama ini menjadi komitmen Jaringan Prima untuk mendukung kebijakan Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) yang dikeluarkan Bank Indonesia dalam rangka memperkuat Sistem Pembayaran Nasional yang Aman, Andal dan Terpercaya.

Sehingga, jika sebelumnya kartu debit hanya dapat mengakses mesin atau perangkat dari bank yang sama, maka dengan pemberlakuan GPN semua pemilik kartu debit berlogo GPN dapat bertransaksi menggunakan mesin ATM serta EDC dari bank mana saja. (RIE)