Dangdut Academy Asia 5 Kembali Hadir di Indosiar

Jakarta, Nusantarapos – Indosiar kembali menghadirkan kompetisi menyanyi lagu dangdut terbesar di Asia yaitu Dangdut Academy Asia 5 (DA Asia 5).

Peserta asal Filipina kini bergabung bersama negara sebelumnya yakni Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Brunei Darussalam, dan Timor Leste.

Ekin Gabriel selaku VP – PSRD Division Head Indosiar mengatakan, ” Sekarang ada 7 negara dengan 5 konstestan. Kami senang ada keluarga baru lagi di DA Asia 5. Semoga ini jadi sesuatu yang baru lagi, dangdut bisa berkolaborasi, ” kata Ekin saat jumpa pers Dangdut Academy Asia 5 di SCTV Tower Senayan, Jakarta, Rabu (16/10/2019).

Tak hanya itu, Juara 1 D’Star Fildan dan Juara 3 D’Star Reza juga terpilih menjadi komentator baru menemani Soimah, Inul Daratista, Hetty Koes Endang, Nassar, Zaskia Gotik, Rita Sugiarto dan komentator negara lain.

“Saya tuh agak nggak percaya ketika ditawarin (jadi komentator), ” ungkap Reza.

Sementara Fildan yang berada di sebelah Reza menyatakan rasa terima kasih kepada Indosiar atas kesempatan yang diberikan. ” Terimakasih untuk Indosiar untuk memilih Fildan membawakan acara DA Asia 5. Semoga Fildan bisa membawakan amanah ini dengan baik dan membagikan ilmu buat peserta DA Asia 5, ” jelasnya.

Kompetisi ini akan semakin meriah dengan dipandu oleh host yang sudah tak asing lagi, seperti Gilang Dirga, Irfan Hakim, Ramzi, Uyaina Arshad serta host terbaru Jirayut.

Opening DA Asia 5 akan tayang mulai Senin 21 Oktober pukul 18.30 WIB. Sedangkan kompetisi akan berlangsung keesokan harinya, pada Selasa 22 Oktober pukul 20.30 WIB lewat Konser DA Asia 5 Top 35. (RIE)