DAERAH  

Marak Kegiatan, Sayang Anggaran Tak Diumumkan ke Publik

Pacitan, Nusantarapos – Sudah seringkali setiap ada mometn berkaitan kegiatan HUT RI ke-74 adakan kegiatan di masing – masing Kecamatan. Tahun ini Kecamatan Kota mengadakan lomba senam di halaman Kantor Camat Kota Pacitan dan kali ini lomba senam antar desa.

“Programnya setiap Agustusan untuk acara PPHBN (Panitia Peringatan Hari Besar Nasional) ini. Tahun kemarin sudah adakan lomba tumpeng, tahun ini lomba senam khusus mars PKH. Untuk KPM-KPM (Keluarga Penerima Manfaat) PKH itu bisa mengkreasikan senamnya sendiri-sendiri jadi tidak harus dengan bakunya. Sudah diinformasikan kepada seluruh peserta,” papar Riantika PKH Panitia kegiatan Kecamatan Pacitan (19/8/19).

Sementara itu kategorinya dinilai dari kreatifitas, kekompakan, keserasiannya meliputi dari gerakan gerakannya juga komposisi gerakannya itu yang lebih bagus. Kegiatan acara ini diawali dari jam 08:00 WIB untuk persiapan dan senam bersama dipimpin istrukturnya sebelum lomba sampai berakhir pukul 13:30 WIB.
Tapi untuk desa yang KPM (Keluarga Penerima Manfaat) sedikit tidak mengirimkan peserta.

Khusus Sambong dan Ponggok mengirimkan 2 kelompok. Lomba diikuti 20 kelompok.
Langsung, setelah acara usai diumumkan pemenangnya
Juara 1 Rp. 300.000,- dari Sambong
Juara 2 Rp. 250.000,- dari Tambakrejo
Juara 3 Rp. 200.000,- dari Nanggungan
Harapan 1 Rp. 150.000,- dari Ponggok
Harapan 2 Rp. 150.000,- dari Semanten

Kegiatan didampingi istri camat selaku tim penggerak PKK kecamatan pacitan dan jajarannya. Tidak kalah pentingnya anggaran kegiatan untuk diumkan ke Publik. Namun Topan Camat Pacitan dan Bagus Sekcamnya sulit dikonfirmasi. (AW)