DAERAH  

Tanggap Bencana Banjir Lebak, PB IKADA Dirikan Posko Kemanusiaan

Nusantarapos, Banten – Pengurus Besar Ikatan Keluarga Darel Azhar (PB IKADA) memberikan bantuan logistik dan kesehatan untuk masyarakat korban bencana banjir bandang di Kampung somang, Desa Sukajaya, Kecamatan Sajira, Lebak-Banten.

Ketua Umum PB IKADA, Deni Juhaeni mengungkapkan rasa prihatin atas bencana banjir bandang yang menimpa warga Lebak-Banten. Dia menegaskan bahwa IKADA akan terus berkontribusi dalam meringakan beban saudara kita yang sedang tertimpa musibah.

“Kami turut prihatin atas musibah banjir yang terjadi, dan Alhamdulillah IKADA sudah memberikan bantuan logistik dan kesehatan di beberapa titik lokasi terdampak banjir bandang, salah satunya di Desa Sukajaya, Kecamatan Sajira, Lebak-Banten,” ujar Deni Juhaeni kepada awak media, Sabtu, (11/01/2020).

Disisi lain, Deni berharap agar bantuan logistik dan kesehatan tersebut dapat bermanfaat serta meringankan beban korban terdampak banjir bandang di Lebak-Banten.

“Kami ucapkan banyak terimaksih kepada seluruh donatur yg telah memberikan donasi untuk kemanusiaan, semoga diberikan keluasan rezeki dan dilancarkan segala urusannya. Harapan kita, mudah-mudah Lebak bisa segera bangkit dan pulih kembali seperti sedia kala,” ungkap Deni, yang biasa disapa Om Juhe.

Disamping itu, korban terdampak banjir bandang, Siti Munawaroh
menjelaskan kronologi terjadinya banjir bandang itu bermula dari hujan kira-kira mulai pukul 03.00 WIB yg sangat deras, hingga di pukul 09.00 air sungai mulai meluap dan menyapu rumah warga, sehingga warga panik dan langsung menyelamatkan diri tanpa membawa apa-apa.

“Dampak dari bencana ini diantaranya kerugian materi, karena banyak harta benda yg tersapu dan hanyut oleh air kemudian kekurangan sumber air bersih. Alhamdulillah saya ucapkan terimakasih kepada donatur dari berbagai wilayah khususnya IKADA yang sangat membantu meringankan beban kami,” tandasnya. (GB).