DAERAH  

HUT TNI Ke-75, Ketua DPRD Lampura Apresiasi TNI

Lampung Utara, Nusantara Pos – Tentara Nasional Indonesia (TNI) hari ini, Senin 5 Oktober 2020 merayakan hari ulang tahun yang ke-75.

TNI yang lahir pada 5 Oktober 1945 ini awalnya merupakan organisasi yang bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR) dan pada tanggal tersebut, BKR berganti nama menjadi Tentara Keamanan Rakyat lalu diubah lagi menjadi Tentara Republik Indonesia (TRI).

Setelah itu, Presiden Soekarno pada 3 Juni 1947 mengesahkan berdirinya Tentara Nasional Indonesia (TNI) secara resmi.

Pengesahan itu dilakukan untuk mempersatukan TRI sebagai tentara regular dan badan-badan perjuangan rakyat.

Namun berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, HUT TNI tahun ini diselenggarakan secara virtual. Hal ini dilakukan karena adanya wabah Covid-19.

“Berarti pada 2020 ini, usia TNI sudah mencapai 75 tahun, sama dengan usia kemerdekaan Republik Indonesia yang diperingati tiap 17 Agustus,” tutur Romli Ketua DPRD Lampung Utara saat menghadiri perayaan HUT TNI secara virtual.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD juga mengucapkan selamat kepada TNI yang merupakan kebanggaan seluruh rakyat Indonesia.

“Kami pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Lampung Utara mengucapkan selamat HUT TNI ke 75. TNI kuat, hebat dan profesional siap mewujudkan Indonesia yang berdaulat mandiri dan berkepribadian,” ujarnya. (RH)