HMB Lampung Lantik Pengurus Baru 2019-2020

Nusantarapos,-Himpunan Mahasiswa Banten (HMB)-Lampung menyelenggarakan pelantikan kepengurusan baru masa bakti 2019-2020, sekaligus Diskusi Kebantenan dan Keorganisasian. Lampung, Sabtu (4/5).

Pada pelaksanaannya, acara ini dihadiri oleh beberapa undangan atau dewan pembina antara lain Wakil Rektor 3 Unila bidang kemahasiswaan Prof. Dr. Karomani, M.Si., Guru Besar UIN Raden Intan Lampung Prof. Dr. H. MA Achlami. HS, Ma., Dr.Budi harja dan Bapak Suparman Arif S.Pd. M.Pd., Dan sejumlah undangan lainnya serta jajaran mahasiswa banten yang merupakan kader HMB. Sabtu (04/03).

Acara berlangsung sangat hikmat, dibuka oleh Prof. Dr. Karomani, M.Si., yang dalam sambutannya mengatakan sangat besar harapan dan mimpinya untuk HMB ke depan terus menjadi lebih baik, menjung tinggi integritas kekelurgaan, kedaerahan serta mampu mencetak regenerasi yang jujur, intelek menuju kemajuan bersama.

“Saya yakin HMB dapat berjaya dengan pengorbanan kita bersama,” ujar Prof. Dr. Karomani, M.Si., (4/5).

Pada acara inti, yakni pelantikan Pengurus Himpunan Mahasiswa Banten (HMB) Lampung, oleh Suparman Arif S.Pd. M.Pd yang merupakan salah satu dewan pembina.

“Saya selalu mensuport setiap acara yang di laksanakan HMB untuk kepentingan dan kemajuan bersama,” katanya.

Ketua Umum terlantik sammenetim, menekankan kepada pengurus dan anggota mahasiswa banten untuk menjaga silaturahmi, kekompakan dalam setiap tindakan, untuk menuju kemajuan dan cita bersama HMB Lampung menjadi lebih baik Kedepannya.

“Saya menghaturkan banyak terimaksih kepada seluruh alumni , pengurus dan anggota hmb atas amanah yang diberikan kepada saya. tanpa bantuan dukungan dan kerjasama dari semuanya, saya bukanlah siapa – siapa. Maka saya berharap semuanya ikut terlibat menciptakan kepengurusan periode 2019-2020 ini menjadi lebih baik.” tegasnya.

Setelah acara pelantikan selesai, Dilanjutkan dengan weujengan diskusi kebantenan dan ke-organisasi bersama :
Pertama, Prof. Dr. H. MA Achlami. HS,Ma., yang memaparkan sejarah berdirinya HMB Povinsi Lampung sejak tahun 1988, yang mana anggotanya terdiri dari mahasiswa Universitas lampung ,universitas bandar lampung dan IAIN. Di sisi lain, ia menceritakan kultur masyarakat banten yang terkenal ke-Ulamaan dan ke jawaraannya.

Kedua, Dr. Budi harjo, Sos. M.Ip., ia memaparkan identitas orang banten dulu menegakan keadilan dan keberanian. Himpunan Mahasiswa Banten yang anggotanya merupakan Mahasiswa kaum intelektual yakni (berilmu, peduli dan berani membela kebenaran). Mari bangun kembali budaya literasi dan jaga silaturahmi, “karna hari esok tergantung hari ini, semakin banyak yang ditanam, besok kita akan memetik hasilnya.” Pungkasnya. (Gobriz).