TMMD  

Yang Unik dari TMMD 104, Prajurit TNI Lakukan Inseminasi Buatan

Konawe, Sulawesi Tenggara – Ada yang unik dari pelaksanaan TMMD ke-104 yang digelar secara serentak di 50 wilayah. Di Kecamatan Anggotoa, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, prajurit-prajurit TNI yang telah dilatih secara khusus, juga mampu melakukan inseminasi buatan.

Serda Hamrullah dan Kopda Heriyanto, anggota Satgas TMMD 104, didampingi inseminator bapak Suriadi, melaksanakan inseminasi buatan terhadap ternak sapi milik seorang warga bernama Suyono (58).

“Sapi peliharaan sudah ada tanda-tanda birahi sehingga peternak memanggil inseminator. IB (Inseminasi Buatan,Red) hanya bisa dilakukan ketika tanda-tanda itu ada,” ungkap Suriadi.

Suriadi menambahkan, ia bersama tujuh orang Babinsa, akan melakukan pelayanan kesehatan sapi, termasuk inseminasi buatan, yang berada di Kecamatan Anggotoa. Sebanyak 240 ekor sapi ditargetkan mendapatkan inseminasi pada program TMMD ke-104 ini.

“Kehadiran anggota satgas TMMD, sangat membantu kami dalam melaksanakan pelayanan inseminasi buatan di desa-desa, Mudah – mudahan mereka seterusnya disini ” paparnya.

Dalam sejarah pelaksanaan TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa), program IB yang dilakukan oleh prajurit sendiri baru pertama kali ini terjadi.

Kabupaten Konawe, dibawah pimpinan bupati Kerry Saiful Konggoasa, saat ini memiliki program “Sejuta Sapi”. Dukungan dari para prajurit TNI yang telah dibekali ketrampilan khusus dalam melakukan inseminasi buatan, tentu selaras dan sejalan dengan program “Sejuta Sapi” pemerintah daerah Kabupaten Konawe tersebut.