TMMD  

Mahasiswa KKN dari IAIN Palopo ikut membantu penyiapan Upacara Penutupan TMMD ke-104 di Desa Tungka

Mahasiswa KKN dari IAIN Palopo sudah bersama-sama melaksanakan Program TMMD ke-104 di Desa Tungka sejak dibukanya TMMD pada tanggal 26 Februari yang lalu.

Kegiatan sehari-hari mahasiswa KKN adalah melaksanakan program yang sudah diatur dalam ketentuan pelaksanaan KKN di wilayah. Selain kegiatan program KKN, mahasiswa dalam kesehariannya ikut berpartisipasi dalam proses pelaksanaan sasaran fisik seperti pengecoran jalan, bedah rumah dan kegiatan lainnya membantu terselenggaranya TMMD di Desa Tungka.

Tinggal sehari menjelang penutupan TMMD ke-104 Reguler TA. 2019 yang dilaksanakan di Desa Tungka Kec. Enrekang Kab. Enrekang. Satgas TMMD ke-104 yang terdiri dari TNI Polri dan Pemerintah Daerah Kab. Enrekang dan instansi vertikal lainnya mulai mempersiapkan diri untuk menuntaskan pelaksanaan program TMMD di Tungka.

Lapangan upacara dibersihkan dari sampah-sampah sisa menjemur jagung dan sampah unorganik lainnya seperti plastik yang terbawa angin ke dalam areal lapangan. Dalam pelaksanaannya, anggota Kodim 1419/Enrekang yang dipimpin Kapten Inf Mukhtar, Danramil 1419-03/Baraka tidak bekerja sendiri. Ada juga bantuan dari Mahasiswa KKN dari IAIN Palopo sebanyak 10 orang yang ikut melaksanakan pembersihan di lapangan bola di Desa Tungka.