TMMD  

Persiapan Upacara Penutupan TMMD, Rejeng Mulai dipasang

PEMALANG, NusantaraPos.Com – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reg Ke-104 tahun 2019 di desa Jatiroyom Kecamatan Bodeh Kabupaten Pemalang akan ditutup Rabu besok pagi. Upacara akan digelar serentak diseluruh Indonesia yaitu pada tanggal tanggal 27 maret 2019.

Untuk pelaksanaan upacara penutupan, Kodim 0711/Pemalang akan dilaksanakan di lapangan Desa Jatiroyom Kecamatan Subah Kabupaten pemalang, berbagai kesiapan sudah dilakukan untuk menunjang terselenggaranya upacara penutupan tersebut, termasuk pemasangan banner yang ukurannya dengan Panjang 12 meter x lebar 4,5 meter.

“ Untuk pemasangan banner dengan ukuran Panjang 12 meter x lebar 4,5 meter sudah siap dan tinggal dipasang saja, yang penting ini pemasangan tempatnya dulu/rejeng sebagai tempat untuk memasang banner tersebut, dan hari ini langsung kita pasang untuk bannernya,”ungkap Bati Tuud Koramil 06/Bodeh pelda Slamet yang mengawasi jalanya pemasangan rejeng tersebut. Selasa(26/3/19)

Sementara itu Casikin(38) sebagai pemilik rejeng tersebut mengaku, untuk upacara pembukaan kemarin kemarin dia juga yang memasang rejeng tersebut sehingga sudah paham betul kemauan dari satgas TMMD dalam menggunakan rejengnya terebut.” Kita sudah dua kali pasang rejeng untuk upacara seperti ini pak, dan saya sudah paham dengan kemauan dari bapak-bapak TNI sehingga pekerjaan ini cepat saya selesaikan,”ungkapnya. (*)