PEMALANG, NusantaraPos.Com – Hadirnya TNI manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke-104 Kodim 0711/Pemalang di Desa Jatiroyom kecamatan Bodeh, membawa dampak yang positif bagi perekonomian warga, semua tergerak dan bergerak termasuk bagi perekonomian kerakyatan yang ada di desa sasaran TMMD tersebut .
Salah satunya adalah Ibu Damayanti (30) warga asal Kesesi Kabupaten Pekalongan ini mengungkapkan, sejak adanya TMMD di desa jatiroyom tersebut jualan Aci Gulung (Cilung) nya selalu habis dan omsetnya bertambah.
“Seneng pak,dagangan saya selalu habis, yang jelas semenjak ada bapak-bapak TNI di sini dagangan saya jadi ikut laris manis,”ujar Yanti sambil melayani Sertu Erwin. Dia juga berharap agar jalan segera rampung sehingga akan bisa menjual barang dagangannya di desa parunggalih.Rabu (13/3/19)
” kapan jalan yang di bangun akan jadi pak, saya sudah tidak sabar lagi untuk jualan di desa parunggalih,”tanya Yanti. Mudah-mudahan jalan cepat selesai dikerjakan pasti masyarakat sini juga sangat senang, sebab area berjualan jadi tambah luas, ,”ungkapnya.
Harapan agar jalan yang di makadam sepanjang 805 meter dengan lebar 2,5 meter ini cepat selesai bukan dari Damayanti saja ,namun hampir semua warga yang biasa menggunakan akses jalan tersebut berharap, agar pengerjaan jalan segera selesai dan bisa digunakan.(*)