TMMD  

Semangat Belajar, Gubuk Ageng Jatiroyom Akan Dipugar Satgas TMMD Pemalang

Pemalang – Rumah semi permanen milik Muardi (56) buruh serabutan Dusun Kaliwadas Rt. 05 Rw. 02 Desa Jatiroyom Kecamatan Bodeh, juga akan dilayakkan Satgas TMMD Reguler 104 Pemalang bersama segenap elemen dan masyarakat sekitar.

Yang paling senang mendengar kabar ini adalah anak bungsunya Ageng Maulana (14) murid kelas 7 SMPN 04 Bodeh. Pasalnya, Ageng kedepan tak akan malu lagi belajar kelompok bersama teman-temannya di rumah dengan wajah baru nanti. Pun dengan istri Muardi yaitu Karniti, di usianya yang ke-53 akhirnya doa untuk memiliki rumah sehat akan segera menjadi kenyataan.

Muardi adalah salah satu dari enam warga lainnya yang mendapatkan bedah rumah TMMD. Huniannya akan dipugar menggunakan Bantuan dari Pemprov (Banprov) Jateng bersama dua tetangganya yaitu Riyanto (35) buruh serabutan Rt. 04 Rw. 02 dan tetangga dusunnya Rusjani (44) buruh tani dan gali pasir Dusun Kebaderan Rt/Rw. 01 Desa Jatiroyom.

Diungkapkan Sertu Wahid, Babinsa Siremeng Koramil 13 Pulosari Kodim 0711 Pemalang bahwa, “Selain program bantuan Pemprov, rehab RTLH TMMD 3 rumah yang sedang berlangsung adalah bersumber dari bantuan Baznas dengan masing-masing unit sebesar 10 juta rupiah,” ungkapnya.

Lebih lanjut diurainya, mereka adalah Kartini (71) Janda Rt. 08, Riyanto (44) Rt. 08 dan Kartini (71) Janda Rt. 09. Ketiganya warga Rw. 03 Dusun/Desa Jatiroyom Kecamatan Bodeh. (Aan Pendim Pemalang).