Depok, Nusantarapos – Teks berjalan atau running text yang terpasang di lingkungan kantor Pemerintah Kota Depok, tepatnya di depan Gedung Walikota Depok, sudah tak berfungsi.
Hal itu terlihat pantauan wartawan dilapangan saat tugas Liputan, Kamis (20/12) Kondisi running text tersebut tidak berfungsi seperti yang biasanya memberikan informasi program-program dari Pemerintah Kota Depok.
Padahal, running text tersebut dari sumber anggaran APBD pemerintah Kota Depok, namun kini terkesan di biarkan tidak aktif, running text tersebut berada di bawah pengawasan Pejabat Pemerintah Kota Depok.
Dengan adanya running text guna menampilkan informasi-informasi penting untuk masyarakat yang sedang berkunjung di Kantor Pemerintah Kota Depok ini mampu membantu warga dalam memperoleh informasi terkait program-program dari pemerintahan tersebut.(Rizky)