GOSIP, TV  

Callista Arum Latihan Ice Skating untuk Peran Barunya di Sinetron Melukis Senja

Jakarta, Nusantarapos – Setelah rehat beberapa bulan, Callista Arum kembali berakting. Kali ini dia gabung di sinetron Melukis Senja yang tayang sejak Senin, 16 Januari 2023 pukul 15.05 WIB di SCTV.

Ditemui di lokasi syuting kawasan Cibubur, Callista menceritakan soal peran barunya sebagai gadis remaja bernama Senja.

“Senja itu cheerful banget, bener-bener kayak anak gadis polos yang baru masuk kelas 1 SMA yang apa-apa happy, semuanya seneng-seneng. Tiba-tiba dia dapat kekuatan dan dia harus belajar bagaimana caranya mengendalikannya, ” ujar Callista saat diwawancarai awak media, Kamis (19/1/2023).

Tak hanya aktif di sekolah, diceritakan bahwa Senja juga berprofesi sebagai atlet ice skating dan mahir bermain sepatu roda. Untuk mendalami peran tersebut, Callista harus belajar ice skating selama 1 jam per hari bersama lawan mainnya Ratu Raffa.

“Karena ini pengalaman yang seru banget buat aku, karena aku dari dulu nggak pernah kesampaian main ice skating dan sekarang aku dapet peran yang bener-bener jago banget main ice skating. Jadi aku kayak langsung, “Ah gue pengen banget! ungkapnya.

Disini dia kembali beradu akting dengan Antonio Blanco Jr sebagai pemeran utama. Dan berbeda dengan sinetron sebelumnya Buku Harian Seorang Istri yang mengharuskan mereka berakting menjadi orang dewasa, di Melukis Senja mereka memerankan remaja anak sekolahan.

(kiri) Ratu Raffa, Antonio Blanco, Callista Arum (kanan)

Di tempat sama, Antonio yang akrab disapa Nio menjelaskan, menjadi pemeran utama tidak serta merta membebani dirinya dan Callista. Cowok asal Bali itu justru yakin peran barunya akan menjadi motivasi bagi mereka berdua agar bisa tampil lebih baik lagi.

“Tentunya kalau beban pasti ada ya, cuma kalau dari sisi aku, aku yakin Callista punya pemikiran yang sama. Kita nggak jadiin beban sih ya, malah kita jadiin motivasi juga penyemangat kita karena kita punya tanggung jawab besar dibanding project sebelumnya, ” tandasnya. (Arie)