TMMD  

Luar Biasa, Semangat Ibu-Ibu Dalam Kegiatan Pra TMMD Ke-117 Kodim 0801/Pacitan

PACITAN,NUSANTARAPOS,- Kegiatan Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 Kodim 0801/Pacitan dalam pengerjaan sejumlah sasaran fisik, di Desa Ketroharjo, Kec.Tulakan, Kab. Pacitan, diharapkan dapat sepenuhnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

Antusias warga bukan hanya dari kalangan bapak-bapak saja, melainkan peran ibu-ibu rumah tangga juga turut ambil bagian membantu pengerjaan sasaran fisik berupa rabat jalan di lokasi Pra TMMD, Jumat (23/06/2023). 

Semangat ibu-ibu tersebut tak mau kalah dengan Bapak-bapak.Seperti yang lainnya dan juga TNI, ibu-ibu ini tak ragu mengangkat material bangunan, seperti pasir, batu koral, semen yang digunakan untuk bahan campuran cor pada rabat jalan. 

Sejak kegiatan Pra TMMD ke-117 Kodim 0801/Pacitan dimulai, selalu ada ibu-ibu yang turut andil menyumbangkan tenaganya untuk membantu di lokasi pengecoran rabat jalan sepanjang kurang lebih 2 km di Desa Ketroharjo. 

Tak tampak sedikit pun rasa lelah di raut wajahnya, mereka terlihat sumringah dan sesekali bercanda tawa bersama warga lain dan TNI yang tengah bekerja di lokasi yang sama. “Saya sudah terbiasa kerja keras seperti ini pak.Setiap hari saya bekerja di kebun untuk memenuhi kebutuhan keluarga”,ujar Ibu Suminah (52) saat berada di lokasi.

Kehadiran ibu-ibu dalam kegiatan Pra TMMD ke-117 tersebut mendapat respon baik dari anggota Kodim 0801/Pacitan.Dirinya mengaku salut dan bangga karena kaum ibu mau turut ambil bagian dalam pekerjaan yang biasanya dikerjakan oleh laki-laki.

Semangat ibu-ibu sangat luar biasa, mereka tak mau kalah dengan bapak-bapak, saya sangat mengapresiasi penuh, apalagi untuk mendukung terlaksananya program Pra TMMD agar berjalan lancar”, beber Serka Surya saat bersama warga.