TMMD  

Lansir Material Batu Ke Titik Sasaran, Kegiatan Pra TMMD Ke-117 Kodim 0801/Pacitan

PACITAN,NUSANTARAPOS,- Sejumlah material batu untuk sasaran fisik pengerasan jalan pada program Pra TMMD ke-117 Kodim 0801/Pacitan di Desa Ketroharjo, Kecamatan Tulakan, Kab. Pacitan harus dilansir sampai titik pengerjaan, Rabu (05/07/2023).

Hal itu disebabkan karena lokasi yang sangat sempit, sehingga membuat kesulitan kendaraan yang mengangkut material batu, untuk bisa masuk ke lokasi sasaran.Dan solusinya, harus dikerjakan dengan melangsir bahan material tersebut sampai ke titik sasaran.

Meskipun harus bersusah payah melansir material batu dengan menggunakan alat seadanya, namun tak menyurutkan semangat anggota TNI dan masyarakat untuk tetap bekerja keras dalam mengejar target yang telah ditentukan.

Dalam keterangannya di lapangan, anggota Kodim 0801/Pacitan mengutarakan, bahwa dengan dihadapkan kondisi medan yang sulit, tidak menjadi suatu hambatan untuk mengerjakan sasaran fisik pada pengerasan jalan. 

”Tak ada istilah patah semangat dan mengeluh untuk tetap mengerjakan sasaran fisik pengerasan jalan.Meski dengan alat seadanya kami bersama warga terus bersemangat melangsir material batu ke titik sasaran”, ungkap Serda Agus di lokasi. 

Kemudian, dirinya juga berharap program Pra TMMD kali ini dapat membantu mengatasi kesulitan bagi masyarakat, utamanya mewujudkan kelancaran dalam mereka beraktivitas sehari-hari. 

“Mudah-mudahan dengan adanya pembangunan jalan ini, nantinya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.Dan manfaatnya bisa dirasakan tidak hanya hari ini saja, akan tetapi, juga untuk generasi yang akan datang”, ungkapnya.