BISNIS  

Maxy Academy Bawa Wawasan Machine Learning dan Data Mining ke PENS: Diterapkan dalam Proyek AI Talent Interview

Kuliah praktisi mengajar Maxy Academy di PENS pada 1 Desember 2023. CTO Maxy Academy, Andy Febrico Bintoro, membagikan wawasan seputar Implementasi Machine Learning dan Data Mining, termasuk aplikasinya dalam proyek inovatif seperti AI Talent Interview.

Surabaya, 1 Desember 2023 – Maxy Academy, pelopor inovasi di bidang Education Technology, menjadi praktisi mengajar di Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) pada 1 Desember 2023. Kuliah ini dihadiri oleh 100 mahasiswa semester 1 Program Studi Teknik Informatika dan Sains Data Terapan.

Dalam sesi praktisi mengajar kali ini, Andy Febrico Bintoro, CTO Maxy Academy, menjadi pembicara utama. Beliau membawakan topik menarik seputar “Implementasi Machine Learning dan Data Mining di Perusahaan”. Sesi ini memberikan wawasan mendalam tentang penerapan teknologi canggih ini dalam dunia industri.

Nathanael, yang juga merupakan perwakilan dari Maxy Academy, turut hadir sebagai asisten. Melalui demonstrasi langsung, Nathanael mempraktekkan bagaimana Maxy Academy menggunakan data mining dalam mengembangkan produk-produknya.

Andy Febrico Bintoro memberikan kutipan inspiratif terkait pentingnya machine learning dalam dunia industri. “Machine learning tidak hanya sebuah trend, melainkan fondasi untuk inovasi di masa depan. Ini bukan hanya tentang teknologi, tetapi juga bagaimana kita memahami dan memanfaatkannya dalam menyelesaikan masalah di dunia nyata.”

Pada kesempatan ini, Andy juga membahas bagaimana Machine Learning diterapkan dalam proyek Kedaireka yang digarap oleh Maxy Academy dan Pskilogi UBAYA, yang menciptakan AI Talent Interview. Proyek ini bertujuan untuk membantu perusahaan dalam mencari bakat-bakat terbaik melalui proses wawancara yang praktis didukung oleh artificial intelligence.

Isaac Munandar, CEO Maxy Academy, menekankan betapa pentingnya kuliah praktisi mengajar ini untuk mahasiswa. “Kami percaya bahwa pengalaman langsung dari praktisi industri memberikan perspektif berharga kepada mahasiswa. Ini adalah kesempatan bagi mereka untuk mendapatkan gambaran nyata tentang bagaimana ilmu yang mereka pelajari dapat diterapkan dalam konteks pekerjaan.”

Partisipasi Maxy Academy sebagai praktisi mengajar di PENS tidak hanya meningkatkan kualitas pendidikan tetapi juga memberikan dorongan positif bagi mahasiswa dalam mengembangkan pemahaman dan keterampilan mereka dalam dunia teknologi.

About Maxy Academy
Maxy Academy adalah program akselerator bakat yang menggabungkan teknologi AI dan blockchain untuk memberikan pelatihan skill digital yang dibutuhkan bagi mahasiswa agar siap bekerja. Maxy Academy memiliki misi untuk mencetak 1 juta talenta digital dan mendukung pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.
Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES