Surabaya, Nusantarapos.co.id – Pepper Skul, kuliner berkonsep Hotplate dan Varian Saos yang istimewa kini hadir di Kota Surabaya.
Tempat kuliner keluarga dan anak muda ini siap menggoyang lidah para konsumen untuk menikmati berbagai varian menu, mulai dari Hit and Hot Suki, Rice (Nasi) dan Noodle (Mie).
Pepper Skul sendiri berada di Jl. Gunung Anyar Sawah, Surabaya bersebelahan dengan Kampus UPN Veteran Jawa Timur.
“Jadi kita cari lokasi yang dekat dengan kampus dan dekat dengan perumahan lainnya yang agak luas, akhirnya ketemulah di daerah sini,” ujar Iwan Buwono Himawan selaku Owner, di saat acara tasyakuran pembukaan Pepper Skul Surabaya, Kamis (04/1/2024).
Pepper Skul memiliki area tongkrongan yang cukup luas, yakni sebesar 750 meter² dengan lokasi parkir yang strategis untuk kendaraan roda dua dan empat yang bisa menampung kapasitas kendaraan yang mumpuni.
Iwan Buwono Himawan juga mengatakan, Pepper Skul Cabang Surabaya ini memiliki keunggulan aneka saos plate Black Paper, Barbekyu, Teriyaki, Mentai, Moshroom, Korean, Super Hot Mentai, Super Hot Black Papper, Saos Keju sampai Cream Soup.
“Konsumen bebas memilih berbagai saos sesuai dengan selera lidah masing masing. Bahkan, jika dirasa kurang saos kami beri tambah, gratis,” terangnya.
Sementara itu, GM Pepper Skul Didik Priyo Kuncoro mengatakan, perbedaan Pepper Skul dengan kuliner lain di Surabaya adalah harganya yang sangat ramah kantong anak muda.
Dia menambahkan, setiap konsumen yang akan takeaway atau membawa pulang makanan ke rumah, pihak Pepper Skul akan memberi bonus tambahan saos diluar tambahan saos yang dipilih.
“Katakanlah ada yang pesan menu Beef Kebabs With Egg dengan saos BBQ, konsumen bisa menambah satu saos lagi bisa teriyaki maupun Blackpepper,” ungkapnya.
Marketing Communication PT Kahuripan Pangan, Jaya Sigit menambahkan, bahwa Pepper Skul di Surabaya ini merupakan salah satu perluasan cabang Pepper Skul kelima yang dimiliki.
“Sebelumnya Pepper Skul terkenal di Jogjakarta,” pungkasnya. (Aryo)