banner 970x250
TMMD  

Adanya TMMD Pemalang, Kenaikan Omset Toko Bangunan di Jatiroyom

Pemalang – Toko Bangunan (TB) Putra Syam milik Salsabilah (43) janda dua anak Dusun Kaliwadas Rt. 04 Rw. 02 Desa Jatiroyom Kecamatan Bodeh, adalah salah satu warga yang mulai merasakan berkah langsung dari pembangunan yang dilakukan TNI.

Omsetnya bertambah dari penjualan bahan bangunan di tokonya terutama semenjak Satgas TMMD Reguler 104 Pemalang dan masyarakat membangun Jembatan Limpas sepanjang 20 meter dan lebar 3,5 meter serta rabat beton panjang 919,5 meter lebar 2,5 dan ketebalan 20 centimeter. Pasalnya, tokonya merupakan tempat terdekat dalam memperoleh material.

“Sejak adanya TMMD saya mengalami kenaikan omset. Saya juga berencana menambah stok lagi terutama semen karena saya dengar akan ada rehab 6 unit RTLH, pembangunan talud, drainase dan pengecoran gorong-gorong,” ungkapnya kepada Serda Tolani, anggota dokumentasi Kodim 0711 Pemalang lapangan.

Ia juga mengaku, penghasilan bersihnya berkisar 200 ribu rupiah/perhari dan 300 ribu rupiah/perhari sejak adanya TMMD. Janda tersebut juga berharap dengan pembangunan tersebut, masyarakat juga mulai memperbaiki huniannya dan tentunya omset baru lagi baginya. (Aan Pendim Pemalang/Joko).