Magetan, – Para prajurit korps baret hitam Se-Madiun Raya menggelar acara syukuran dalam rangka memperingati HUT ke-74 Kavaleri TNI AD, bertempat di Rumah Makan Joglone Karto, Jl. Raya Gorang Gareng, Desa Madigondo, Kecamatan Takeran, Kabupaten Magetan, Kamis (23/2/2024). Peringatan mengambil tema, Kavaleri Prima Siap Menjaga Kedaulatan NKRI.
Acara yang digelar sebagai bentuk kebanggaan mereka yang terlahir sebagai prajurit korps baret hitam.
“Syukuran ini tidak semata-mata hanya untuk memperingati HUT ke-74 Kavaleri TNI AD, namun juga sebagai rasa bangga kita sebagai prajurit korps baret hitam kebanggaan TNI AD,” kata Letda CKM Lasito yang pernah berdinas di Pusat Kesenjataan Kavaleri (Pussenkav).
Pada sambutannya, ia pun berharap, melalui peringatan kali ini akan dapat meningkatkan kebersamaan dan kekeluargaan di antara mereka. “Semoga ke depannya semakin kuat,” ujarnya.
Lebih dari itu, dirinya juga ingin, sebagai bagian dari keluarga besar korps baret hitam, mereka dapat saling membantu dan peduli antara yang satu dengan lainnya.
Meskipun saat ini mereka sudah tidak lagi berdinas di satuan kavaleri TNI AD, namun Letda CKM Lasito berpesan untuk tetap memegang teguh nilai-nilai seorang prajurit kavaleri.
“Prajurit kavaleri itu dikenal dengan kedisplinannya dan sikap pantang menyerah. Jadikan itu cermin dalam kedinasan kita sehari-hari,” sebutnya.
Untuk diketahui, prajurit korps baret hitam adalah sebutan bagi prajurit kavaleri TNI AD yang didasari dari baret mereka yang berwarna hitam. Satuan kebanggan TNI AD ini sendiri berdiri sejak 9 Februari 1950.