Jakarta, Nusantarapos – Polda Metro Jaya menangkap pengemudi arogan inisial PWGA yang mengendarai mobil Toyota Fortuner dengan pelat dinas TNI palsu pada 11 April 2024 di tol Jakarta-Cikampek.
Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Wira Satya menjelaskan setelah viral, pihak TNI melakukan database pelat nomor tersebut. “Dari hasil pengecekan pelat nomer tersebut dengan nomer 84337/00, pelat nomor tersebut terdaftar atas nama Marsekal Muda (Purn) Asep Adang Supriyadi, ” ujarnya saat konferensi pers di Polda Metro Jaya, Kamis (18/4/2024).
Setelahnya, pihak Mabes TNI mendatangi Marsekal Muda (Purn) Asep Adang Supriyadi dan menunjukan video viral tersebut, namun ternyata beliau sama sekali tidak mengenali tersangka.
Polisi kemudian melakukan penyelidikan dan mendapati tersangka bersembunyi di rumah kakaknya di Pondok Kelapa, Jakarta Timur dan menangkapnya.
“Setelah diinterogasi bahwa benar pelaku yang merupakan pengemudi yang arogan dan melanggar lalu lintas di Tol Jakarta-Cikampek, ” paparnya.
Sehari-hari, tersangka juga berprofesi sebagai karyawan swasta dan bukan anggota TNI. Motif menggunakan pelat dinas yakni ingin menghindari aturan ganjil genap. “Pelaku bukan merupakan anggota TNI dan plat tersebut adalah milik kerabatnya, ” lanjutnya.
Kronologis kejadian, setelah viral, pelaku akhirnya pergi ke Bandung dan membuang pelat nomer tersebut di daerah Lembang. Tim Resmob kemudian melakukan pencarian disana. “Alhamdulillah plat nomor tersebut berhasil ditemukan,” ucapnya.
Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan Pasal 263 KUHP dengan ancaman penjara maksimal 6 tahun. (Arie)