TMMD  

Kadispora Pemalang : Jalan TMMD Reguler Jembatan Asimilasi Olahraga

Pemalang – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pemalang, Drs. Sapardi M.Si, tak mau ketinggalan informasi terkait pembangunan di lingkup pembinaannya, Desa Jatiroyom Kecamatan Bodeh.

Untuk itulah dirinya turut mendampingi Bupati, H. Junaedi, SH, MM, melihat secara langsung publikasi program sinergitas antara Pemerintah Daerah dengan TNI Kodim 0711 Pemalang di LPPL Radio Swara Widuri 87.7 MHz, Jalan Gatot Subroto, Bojongbata, Kecamatan/Kabupaten Pemalang.

Sapardi mengaku bangga atas kinerja Kodim dalam mengakselerasi pembangunan di daerah dalam membantu Pemkab, mengingat Jatiroyom memang sangat membutuhkan pembangunan akses untuk memperlancar lalu-lintas perekonomian, pendidikan, kesehatan dan penyatuan olahraga khususnya Desa Parunggalih dengan Jatiroyom. Pasalnya, selama ini warga Parunggalih harus memutar jarak melewati desa tetangganya, Desa Pasir, hanya untuk beraktivitas dan bersilaturahmi dengan penduduk Jatiroyom.

“Ini akan sangat baik dalam meningkatkan juga kemajuan di bidang olahraga. Asimilasi kedua wilayah desa diharapkan akan memunculkan bibit-bibit atlet baru guna mengharumkan Kecamatan Bodeh dan Kabupaten Pemalang umumnya, melalui turnamen-turnamen olahraga,” ungkapnya. (Aan Pendim Pemalang/Joko).