TMMD  

TMMD Reguler Pemalang Bangun Spiritual Generasi Jatiroyom

Pemalang – Kopda Purbianto dan Pratu Syahroni, prajurit TNI dari kesatuan Yonif 407 Padmakusuma yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TMMD Reguler 104 Pemalang, mengajarkan mengaji kepada anak-anak di lokasi kegiatan TMMD, Dusun/Desa Jatiroyom Kecamatan Bodeh.

Terlihat Fahri (12) kelas 1 SMP dan Herlangga (11) murid kelas 6 SD, di Masjid At Taqwa Rt. 08 Rw. 03 sangat antusias dengan guru barunya TNI.

Disampaikan Kopda Purbianto, selain membangun infrastruktur umum TMMD juga membangun kedekatan dengan warga setempat, yang salah satunya adalah membangun spiritual yang salah satunya melalui mengajar baca Al Quran.

“Saya sangat bangga bisa menularkan sedikit ilmu yang saya punyai kepada mereka. Mungkin hari ini mereka saja, namun saya berharap besok bertambah,” ucapnya.

Apa yang dilakukan prajurit tersebut semata-mata kepedulian kepada para generasi muda dengan tidak untuk mengambil tugas dari ulama setempat. Inilah salah satu kegiatan malam anggota TNI di desa sasaran. Pasalnya, hanya TMMD Reguler saja, prajurit diwajibkan menginap dan beraktivitas bersama warga setempat selama 30 hari pelaksanaan. (Aan Pendim Pemalang/Joko).