TMMD  

Ketua Persit Pemalang : Jaga Komunikasi Dengan Ponsel Saat Prajurit Tugas

Pemalang – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXI Kodim 0711 Pemalang, Ny. Dr. Sri Retno Edy Supriyadi, dalam setiap kesempatan tatap muka dengan pengurus maupun anggotanya menekankan agar selalu memotivasi para suami yang sedang melaksanakan tugas TMMD Reguler.

Tugas membangun Desa Jatiroyom Kecamatan Bodeh merupakan ibadah bagi prajurit dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta membantu tugas Pemerintah Daerah meratakan pembangunan di wilayahnya.

Tugas seorang Persit sangatlah multi peran, selain dituntut aktif berorganisasi juga mengurus rumah tangga, anak dan harus bisa menggantikan peran suami sebagai kepala keluarga saat ditinggal tugas satuan.

“Sudah menjadi resiko sebagai istri prajurit yang siap kehilangan jika suami mendapat perintah penugasan, support suami, doakan serta yang paling penting jaga komunikasi dengan menggunakan ponsel,” ungkapnya.

Sri Retno juga menegaskan bahwa, jika ada kesempatan mengunjungi suami di Jatiroyom atau ada tugas dari Persit kesana, gunakan waktu sebaik baiknya untuk bertemu.

Diketahui, selama 30 hari pelaksanaan TMMD sejak dibuka Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen di Lapangan Olahraga Desa Jatiroyom, anggota TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD Reguler 104 Kodim 0711 Pemalang wajib tinggal dan beraktivitas di rumah-rumah penduduk yang disebut orang tua asuh. Hal ini sesuai dengan maksud dan tujuan TMMD yaitu membangun sarana kesejahteraan masyarakat sekaligus membangun kedekatan TNI-Rakyat. (Aan Pendim Pemalang/Joko).