TMMD  

Apel Pembagian Tugas Persiapan Upacara Penutupan TMMD Lapangan Jatiroyom

PEMALANG, NusantaraPos.Com – Ingin jalanya upacara penutupan TMMD Reguler ke-104 di desa jatiroyom kecamatan Bodeh sukses dan meriah, Letda Inf Gatot Margono, pimpin langsung jalannya pembersihan di lapangan desa jatiroyom, selasa(25/2/19).

Disampaikan Letda Gatot dalam apel pembagian tugas, dirinya mengajak kepada anggota satgas dan masyarakat agar selalu semangat dan kerja sesuai dengan sektor yang sudah di bagi. Karena menurutnya, kunci keberhasilan dalam bekerja adalah solid dan selalu bergotong royong.

“ Kita harus kompak, karena pekerjaan ini akan sukses jika kita solid dan semua yang dikerjakan dengan semangat gotong royong,” jelas Gatot. “ Dan setelah saya bagi tugas, saya harapkan dipertanggungjawabkan sesuai sektor yang diberikan,”imbuhnya.

Lanjutnya, dengan pengaturan serta koordinasi yang baik antara TNI dan masyarakat desa Jatiroyom, maka penyiapan untuk jalanya upacara akan berjalan secara maksimal dan hasilnya pun diharapkan sesuai dengan yang direncanakan.

“ Kita sudah melaksanakan kerja yang sangat menyita waktu dan tenaga, jangan sampai yang kita dapat hanya capek karena kurang maksimal dalam bekerja, saya berharap kegiatan besok akan berjalan lancar dan sukses ,”Tandasnya.(*)