TMMD  

Senang Jalanya Dibangun, Sejumlah Masyarakat melakukan Kerja Bakti bersih-bersih

Jember- Sejumlah masyarakat Dusun Gayasan melakukan kerja bakti bersih-bersih dipinggiran jalan aspal Dusun Gayasan menuju Dusun Paleran.

Pasalnya, mereka sangat senang jalanya yang bertahun-tahun rusak talah dibangun oleh Satuan Tugas (Satgas) program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke 104.

Jumairi (45), Warga Dusun Paleran yang termasuk salah seorang masyarakat yang melakukan bersih bersih jalan, menuturkan bahwa, pihaknya merasa bahagia sebab jalanya sudah dibangun oleh TNI melalui program TMMD.

“kami melakukan kerjabakti sebagai wujud kebahagian kami karena jalan yang bertahun-tahun rusak kinitelah dibangun oleh TNI,” Ungkapnya, Jumat (29/3/2019).

Jumairi (45), menyampaikan, masyarakat melakukan kerja bakti membersikan jalan dan selokan ini agar jalan yang dibangun oleh TNI tidak cepat rusak.

Semantara Kopka Asep Dimyati, Babinsa Desa Gunungmalang merasa senang, sebab masyarakat merawat jalan yang telah dibangun oleh TNI melalui program TMMD Dandim 0824 Jember.

Diketahui bahwa, Satuan Tugas (Satgas) TMMD Kodim 0824 Jember dalam rangkaian program fisiknya telah membangun pengerasan jalan di Dusun Gayasan menuju Dusun Paleran sepanjang 1000 meter.