Nusantarapos- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Lampung Utara (Lampura), menerima berkas Ujian untuk UNKP (Ujian Nasional Kertas Pensil) Tingkat SMP dari Disdikbud Provinsi Lampung.
Pendistribusian berkas UNKP oleh Disdikbud Provinsi keseluruh Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung dilakukan serentak, adapun untuk berkas UNKP Disdikbud Lampura itu sendiri, telah diterima hari ini. Kamis (18/4/2019) pukul 13. 25 WIB.
“Hari ini Alhamadulillah soal-soal sudah datang dengan pengawalan dari Polda Lampung dan kita juga sudah berkerjasama dengan Polres Lampung Utara untuk pengamanannya disini”, ungkap Plt Kadisdikbud Lampura, Toto Sumedi, S.sos, MM.
“Kemudian nantinya akan kita distribusikan ke Sekolah-Sekolah, dan tim pemantauan juga sudah kita bentuk semuanya bahkan koordinasi dengan pihak sekolah sudah berjalan dengan baik”, kata Toto seraya berharap semua dapat berjalan baik dan tingkat kelulusan mencapai 100 persen.
Sementara itu, Kasi Pembinaan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Disdikbud Lampura, Merlyn Sofia, S.Pd, MM, kepada sejumlah awak media menerangkan kegiatan Ujian Nasional esok, terdiri dari UNKP dan UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer).
“Di Lampung Utara, untuk SMP Negeri dan Swasta yang akan mengikuti UNKP sebanyak 39 SMP
terdiri dari SMP Negeri berjumiah 25 Sekolah dan SMP Swasta berjumlah 14 Sekolah, sementara MTs Negeri serta Swasta tidak ada, karena sudah 100 persen UNBK”, terang Merlyn.
Lebih dalam wanita berhijab ini memaparkan, untuk UNBK sebanyak 136 Sekolah, terdiri dari SMP Negeri 46 Sekolah, SMP Swasta 26 Sekolah MTs Negeri berjumlah 3 Sekolah dan MTs Swasta 61 Sekolah, sedangkan pelaksanaan Ujian Nasional baik UNKP maupun UNBK akan dilaksanakan serentak selama 4 hari dimulai hari Senin 22 sampai dengan 25 April 2019.
“Kegiatan ujian nasional selama empat hari tersebut, akan diikuti 10.357 siswa se-Lampung Utara, sedangkan untuk persiapannya sendiri, sebelumnya kita sudah lakukan sosialisasi baik untuk proktor maupun teknisi dan setiap kegiatan MKKS, kita juga sudah melaksanakan sosialisasi tentang proses yang akan dilaksanakan ujian nantinya”, papar Merlyn.
Mewakili Plt Kadisdikbud Lampura, Meryn berharap kepada seluruh masyarakat Lampura untuk bersama-sama mendukung kegiatan ini, mengingat pelaksanaan UNBK merupakan pertama di Kabupaten Lampura.
“Kepada seluruh Masyarakat, mohon doa dan dukungannya karena SMP di Lampung Utara merupakan perdana menyelenggarakan UNBK”, kata Merlyn seraya mengingatkan bahwa pihaknya juga telah menyiapkan tim Hardest posko di Disdikbud, fungsinya untuk menangani permasalahan permasalahan di lapangan. (RH)