Tangerang, Nusantarapos – Memasuki bulan suci ramadhan, Supermal Karawaci mempersembahkan rangkaian program istimewa bertemakan “Ramadhan with Superstars” dan “Berbagi Kasih Di Bulan Ramadhan”. Program ini hadir mulai tanggal 6 Mei – 12 Juni 2019.
Rangkaian program tersebut diawali mulai hari ini dengan acara buka puasa bersama anak-anak kurang mampu dari sekitar Karawaci serta penampilan special dari Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion.
Di “Ramadhan with Superstars” pengunjung dapat menikmati penampilan para musisi papan atas seperti Yovie and Nuno, Titi DJ, Aldi Maldini dan ES BE YE Gambus setiap Sabtu jam 20.00.
Sementara untuk program “Berbagi Kasih di Bulan Ramadhan”, Supermal Karawaci juga melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan menggandeng Yayasan Tzu Chi dan Dompet Dhuafa.
“Sepanjang 2019, Supermal Karawaci telah melakukan kegiatan sosial dengan Yayasan Tzu Chi. Untuk di ramadhan kali ini kita bekerjasama dengan Dompet Dhuafa, kegiatan sosial ini adalah pengumpulan poin tanggap darurat untuk bencana di Anyer dan hari ini kita menyerahkan donasi Rp 104 juta kepada Dompet Dhuafa,” kata Firmansyah selaku Deputy GM Operations Supermal Karawaci saat jumpa pers di Tangerang, Jumat (15/5/2019).
Selain itu, tambahan donasi Rp 15 juta berhasil terkumpul dari Program Shop To Donate yang berasal dari Customer VIP Supermal Karawaci yang mendedikasikan sejumlah point untuk ditukarkan dengan uang cash yang juga di donasikan untuk Yayasan Dompet Dhuafa.
Supermal Karawaci juga menggelar Program belanja yang menjadi favorit pengunjung yakni Ramadhan Super Midnight Sale. Acara ini akan digelar Pada tanggal 25 Mei 2019, dimana pengunjung akan disajikan diskon menarik sampai dengan 80 % dan penawaran menarik lainnya mulai pukul 20.00 – 24.00 WIB. (RIE)