Firzan Husein Hadiri Pelantikan Sang Adik Sebagai Anggota DPRD Sulawesi Tengah

Firza Husein dan Fairuz Husen Almaskati foto bersama usai dirinya dilantik sebagai anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah.

Jakarta, NUSANTARAPOS.CO.ID – Firza Husein menghadiri pelantikan Fairuz Husen Almaskati yang telah terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah pada Rabu (25/9/2019) kemarin. Fairuz Husen Almaskati merupakan adik Firza Husein yang berasal dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Kepada nusantarapos.co.id Firza Husein mengatakan saya ucapkan selamat kepada adik saya yang telah dilantik sebagai anggota DPRD Sulawesi Tengah. Semoga setelah dilantik dia bisa menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.

“Jaga dan lindungilah rakyat mu jika diberikan amanah dan kesempatan untuk mengabdikan diri sebagai wakil rakyat,” ucapnya di Jakarta, Kamis (26/9).

Lanjut Firza, amanah yang dipercayakan oleh kita jangan sampai disalahgunakan hanya untuk kepentingan diri sendiri, kelompok ataupun kelompoknya. Tapi amanah itu harus benar-benar untuk menyuarakan, memperjuangkan dan melayani rakyat yang telah memilih.

“Karena pada hakikatnya amanah itu hanya titipan sementara yang diberikan oleh Allah SWT. Jika kita bisa menjalankan amanah dengan baik, pasti kehidupan dalam berbangsa dan bernegara akan semakin harmonis,” katanya.

Firza menjelaskan selain adik saya yang telah dilantik sebagai anggota DPRD, di tahun ini adik saya Shauqi H Maskati juga mencalonkan diri sebagai bakal calon walikota Palu, Sulawesi Tengah.

“Saat ini adik lelaki saya telah mendaftarkan diri ke PAN, NasDem, PDIP dan Gerindra. Semoga dia bisa lolos seleksi dari partai politik sebagai kendaraan untuk maju dalam pilkada 2020,” ungkapnya.