Nusantarapos,-Kapolsek Katingan Tengah jajaran Polres Katingan Ipda Adhy Heriyanto, S.H., bersama tiga orang anggotanya dan komunitas Club Trail melaksanakan Patroli Kebangsaan, Minggu (27/1/2019) siang.
Patroli Kebangsaan ini diikuti oleh Wakil Bupati Katingan, Komunitas Trail Club Adventure KTC (Katingan Trail Club) dan Komunitas Trail Club Adventure STC (Samba Trail Club).
Kapolres Katingan AKBP E Dharma B. Ginting melalui Kapolsek Katingan Tengah mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan Pemilu 2019 yang aman, damai dan sejuk khususnya di wilayah Kecamatan Katingan Tengah.
“Sambil patroli kami juga mengecek lokasi-lokasi yang akan dijadikan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan memastikan lokasinya aman dan strategis serta mudah dijangkau oleh warga setempat,” terang Adhy.
Patroli Kebangsaan ini melalui Desa Rantau Asem, Desa Tumbang Kalamei, Desa Tumbang Hangei, Desa Tumbang Pariyei dan Desa Tumbang Gagu Kec. Antang Kalang Kab. Kotawaringin Timur dengan berkunjungbke Huma Betang.
“Waktu istirahat kami bersilahturahmi ke rumah beberapa warga sambil menyampaikan imbaun Kamtibmas dan mengajak masyarakat bersama Polri menciptakan Kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilu 2019,” pungkasnya.(RHMT)