BATANG – Kiasan yang memvisualkan harapan 2.888 jiwa dari 686 Kepala Keluarga di 3 Dusun Desa Durenombo Kecamatan Subah, yang sudah merindukan pembangunan yang menyatukan kembali salah satu dusunnya (Durensari) terjangkau dekat kembali dengan Dusun Gepret dan Durenombo.
Pembangunan yang dilakukan Kodim 0736 Batang melalui TMMD Reguler 103 tinggal menyisakan 9 hari lagi tepatnya 8 hari efektif. Pasalnya sisa hari ke-9 segala pembangunan harus selesai atau dihentikan dan para anggota Satgas TMMD persiapan melaksanakan rangkaian kegiatan Upacara Penutupan TMMD tanggal 14 November mendatang.
Untuk itulah rehab RTLH dikebut dan yang paling pokok adalah sasaran utamanya yaitu pengaspalan jalan sepanjang 2.359 meter digenjot. Realisasi hari ini adalah 1.830 meter atau 77,5 %, sehingga tak terkecuali armada pengangkut split, Satgas TMMD dan warga juga dipacu beraktifitas dibawah terik matahari dan rindangnya pohon albasia maupun jati milik Perum Perhutani Unit I Jateng KPH Kendal BKPH Subah, guna melayani vibro roller Dinas PU Kabupaten Batang melaksanakan tugas memampatkan agregat yang sedang diratakan. Senin (5/11/18).
Pekerjaan yang begitu melelahkan tersebut, sudah pasti membuat tubuh mengeluarkan banyak keringat hingga baju pun basah. Cara yang tidak asing lagi bagi prajurit adalah bertelanjang dada sebagai jalan satu-satunya, guna mengurangi elektrolit yang keluar sehingga tetap semangat membawa pasir dan menaburnya.
Nampak Kopda Lasmadi, tidak hiraukan badannya guna tercapainya harapan warga. Ia pun menyatakan bahwa waktu yang tinggal kurang lebih satu minggu adalah sangat cukup baginya merampungkan target bersama rekan-rekan Satgas dan warga tentunya.