TMMD  

Satgas TMMD Semarakan Kampung Cakung

JATISARI – Kehadiran Satuan Tugas Tentara Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) Reguler ke-104 Tahun 2019 Kodim 0507/Bekasi, Korem 051/Wijayakarta. Disambut hangat oleh warga Kampung Cakung, RT 001/RW 05, Kelurahan Jatisari, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi.

Hal ini diucapkan oleh salah satu tokoh pemuda Kampung Cakung Santa, Saat bertemu dengan anggota Satgas TMMD Reguler Ke-104 Tahun 2019 Kodim 0507/Bekasi Sertu Jumadi.

“Kami sangat senang dengan Kehadiran bapak-bapak TNI di kampung kami. Selain Suasana jadi lebih ramai, jadi lebih Aman juga, Karena bapak-bapak TNI tinggal bersama kami selama TMMD sebulan,” ujarnya.

Ia menambahkan, warga juga antusias menyambut perbaikkan Jalan Terusan Bagol yang berada di RT 001/RW 05. Bahkan, warga Bakal ikut serta untuk perbaikkan jalan Sepanjang 644 meter Dan lebar 2,5 meter tersebut.

“Terakhir jalan itu dibenarin Tahun 2006, jadi sudah 13 Tahun lalu Dan kondisinya seharian rusak. Nanti Kita Akan kerahkan warga serta Karang Taruna untuk bersama-sama memperbaiki jalan tersebut,” tandasnya.

Untuk diketahui, rencananya kegiatan kegiatan TMMD Reguler ke-104 Kodim 0507/Bekasi di wilayah Kelurahan Jatisari, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi akan berlangsung selama sebulan kedepan, hingga 27 Maret 2019. berupa pembangunan fisik dan non fisik akan di laksanakan selama 1 bulan di mulai tgl 26 Februari sampai dengan pada tgl 27 Maret 2019.