banner 970x250
TMMD  

Jembar, Si Ringan Tangan Yang Rumahnya Direnovasi Satgas TMMD

JATISARI – Kehidupan ekonominya tidak lebih baik dibanding dengan tetangga yang tinggal di kanan-kiri rumahnya. Bahkan, rumah yang ditempatinya pun jauh dari kata layak. Banyak bagian kayu-kayu penyangga rumah yang sudah keropos dimakan rayap. Pun demikian dengan bambu yang menjadi tatakan atapnya, lantaran tidak adanya plafon di rumah tersebut. Kondisi ini diperparah dengan atap rumah yang rendah, sehingga sirkulasi udara di dalam rumah tidak sehat.

Namun demikian, Jembar, demikian nama sang pemilik rumah, tidak pernah berhenti dan selalu menjadi yang terdepan dalam membantu tetangganya yang mengalami kesulitan. Tak ada materi, tenaganya pun karap ia sumbangkan untuk tetanga-tetangganya yang membutuhkan. Tak cukup sampai di situ, Jembar pun dikenal warga sekitar sebagai orang jujur.

Karenanya, saat rumah Jembar yang terletak di RT 001/RW 05, Kelurahan Jatisari, Kecamatan Bekasi, Kota Bekasi terpilih untuk mengikuti program renovasi dalam kegiatan fisik Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-104 di wilayah Kodim 0507/Bekasi, Korem 051/Wijayakarta, Kodam Jaya/Jayakarta pun mendapat dukungan penuh dari masyarakat.

“Terima kasih banyak bapak tentara sudah membantu membenahi rumah Pak Jembar. Kasihan, dia orangnya jujur dan enteng tangan kalau bantu tetangga. Ini rejeki dari Allah buat kebaikkan dan kesabaran Pak Jembar,” ujar sang tetangga Ibu Onah kepada anggota Satgas TMMD ke-104 tahun 2019 yang juga Danramil 02/Pondokgede Mayor Kav Imam Purwanto, menyambanginya Rabu (27/2) siang.

Kendati demikian, ada kejadian lucu yang sempat dialami Jembar dan tetangganya, saat masa pendataan rumah tidak layak huni dan akan mendapatkan bantuan renovasi, yang dilakukan Babinsa Kelurahan Jatisari. “Waktu itu kita pada kaget, warga pada bingung nih, kenapa kok ada Babinsa datang dan tanya-tanya di rumah Pak Jembar. Kirain ada masalah apa dia, sudah pada harap-harap cemas juga warga. Ternyata, lagi didata buat dapat bantuan dalam TMMD ini,” urainya dalam logat Betawi yang kental.