Gresik – Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0817/Gresik Letkol Inf Taufik Ismail beserta rombongan melakukan tinjauan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-111, di Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik.
Kunjungan Dandim di dampingi Danramil Panceng, Kapten Inf Bambang Kusharyanto mereka
meninjau langsung sasaran fisik yang di kerjakan dalam pelaksanaan TMMD Reguler ke-111.Rabu (23/6/2021).
Beberapa Sasaran TMMD yang ditinjau adalah, rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), pembangunan jalan serta kegiatan non-fisik lainya.
Dandim 0817 Gresik Letkol Inf Taufik Ismail menyampaikan peninjauan ini dilakukan untuk memastikan pelaksanaan TMMD 111 tersebut berjalan dengan lancar serta dapat sesuai dengan target yang telah ditentukan dengan target waktu yang sudah ditetapkan.
“Saya harus pastikan pengerjaan dalam program TMMD Reguler 111, Kodim 0817/Gresik ini nantinya bisa menjadi salah satu program yang bisa dicontoh oleh sejumlah instansi lain, dengan menghasilkan hasil yang maksimal dan tentunya bermanfaat bagi masyarakat,” tegas Dansatgas TMMD 111. (*)