TMMD  

TMMD Bawa Semangat Warga dan Juga Satgas dalam Bekerja

Gresik,- Indonesia yang terdiri dari beribu-ribu pulau dan juga beribu desa ini tentunya masih banyak daerah tertinggal yang memerlukan bantuan berupa pemerataan pembangunan agar warga desa tersebut dapat memajukan ekonomi desanya. TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang saat ini masih dalam ini, tentu merupakan salah satu jawaban dari mimpi mereka untuk memiliki desa yang lebih maju dari sebelumnya.

Dengan pelaksanaan yang dilakukan antara TNI dengan warga Desa Siwalan ini, tentu dapat membawa semangat baru khususnya bagi warga Desa Siwalan karena mereka yakin kedepan desanya akan lebih maju.

“Dengan adanya TMMD ini tentu saya selaku kepala Desa Siwalan yakin akan dapat membawa perubahan yang baik sehingga dapat meningkatkan ekonomi warga,” kata Kades Siwalan Suhartono, Selasa (29/6/21).

Sementara itu Sertu Kiswantoro mengungkapkan hal sama seperti apa yang dikatakan Kades Siwalan. Ia juga berharap pelaksanaan pengerjaan yang sudah berjalan 16 hari sejak dibukanya TMMD dapat diselesaikannya tepat waktu.

“Saya berharap pekerjaan ini dapat kita selesaikan tepat waktu,” pungkasnya. (*)