Lumajang, Nusantarapos – Bencana alam erupsi Gunung Semeru yang terjadi di Lumajang, Jawa Timur telah menimbulkan dampak yang begitu besar, baik kerugian jiwa maupun materiil.
Dari laporan tim pencarian dan pertolongan di lapangan per pukul 12.00 WIB, jumlah korban meninggal dari erupsi Gunung Semeru bertambah 4 orang, sehingga totalnya menjadi 43 orang. Sementara itu, warga luka-luka ada 104 orang, 32 orang di antaranya mengalami luka berat dan 82 lainnya luka sedang.
Selain itu, erupsi tersebut juga telah mengakibatkan lebih dari 5.000 warga terpaksa mengungsi yang saat ini tinggal di berbagai titik pengungsian. Hampir 3.000 rumah warga dan puluhan fasilitas umum juga dinyatakan rusak berat.
Dampak lainnya dari segi ekonomi adalah rusaknya kendaraan milik warga, serta matinya berbagai hewan ternak berupa sapi, kambing dan unggas yang jumlahnya mencapai ribuan.
Begitu besar dampak yang telah ditimbulkan oleh erupsi Gunung Semeru tersebut menguji kepedulian kita sebagai rakyat Indonesia untuk saling peduli dan membantu.
“Saatnya kita bersatu untuk membantu dan meringankan beban para korban,” kata Kapenrem 081/DSJ, Mayor Arm Nurwahyu Sujatmiko ditemui setelah acara pelepasan bantuan untuk korban erupsi Gunung Semeru di Halaman Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Kamis (9/12/2021) siang.
Untuk itu dia sangat berharap, agar masyarakat lainnya dapat peduli dan ambil bagian dalam membantu serta meringankan beban para korban bencana alam tersebut.
“Tentu kita dapat merasakan, bagaimana beban saudara-saudara kita yang saat ini tengah berada di lokasi pengungsian. Selain kerugian materiil, mungkin beberapa dari mereka juga harus terpaksa kehilangan anggota keluarganya,” bebernya.
Oleh sebab itu, selain mengajak untuk peduli dengan memberikan bantuan, Pamen TNI AD yang pernah menerima penghargaan Kasad 3 kali berturut-turut dalam Lomba Karya Jurnalistik TMMD itu juga mengajak untuk mendoakan para korban.
“Mari kita juga panjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa, agar mereka saudara-saudara kita yang menjadi korban erupsi Gunung Semeru senantiasa diberikan ketabahan, kekuatan dan yang terbaik,” tandasnya.