TMMD  

Cutting Gunung Segera Dilakukan

Talaud – Dansatgas TMMD ke 104 Letkol, Arm Gregorius Eka Setiawan, S.E, melakukan koordinasi dengan mahasiswa teknik sipil Unsrat dan Kades Rusoh, Darwin Saluan membahas Maslah kesulitan medan di pembangunan jalan produksi sepanjang 2900 meter dengan lebar 6 meter yang menjadi sasaran fisik TMMD ke 104.

Salah satu hasil dari kordinasi tersebut, Fita, Mahasiswa Teknik Sipil Unsrat menyanggupi untuk melakukan “cutting” pada gunung tersebut dan menurunkan ketinggian dalam waktu 3-4 hari, Minggu (10/3).

Hal tersebut dilakukan karena Elevasi gunung “pintu angin” masih cukup tinggi dan memiliki turunan yang curam untuk itu perlu dilakukan cutting guna menurunkan ketinggian jalan di gunung tersebut. (Red).