Jakarta, Nusantarapos – Penerapan pembatasan sosial selama pandemi COVID-19 mewajibkan seluruh masyarakat untuk tetap berdiam diri di rumah. Hal ini mendorong masyarakat di kota-kota besar menjadi kreatif dalam memaksimalkan ruangan yang berukuran terbatas menjadi ruangan yang multifungsi.
in-Lite LED bersama Hōmu Living berkolaborasi memberikan solusi serta inspirasi dari permasalahan yang dihadapi oleh mayoritas masyarakat di Indonesia melalui acara virtual media briefing bertajuk Maximizing Your Tiny House into Bigger Space. Melalui acara ini, in-Lite bersama Hōmu Living, acara ini juga menyajikan berbagai informasi terkini seputar tren dekorasi rumah, hingga penataan cahaya yang tepat guna untuk memaksimalkan keterbatasan ruangan menjadi lebih luas dan nyaman tentunya bagi masyarakat.
Hunian dengan ukuran yang besar maupun kecil, akan terlihat lebih memukau dan terasa luas, jika ditata dengan tepat dan dengan peletakan perabotan yang tepat. Karena, sebetulnya tempat tinggal layak huni, tidak melulu membutuhkan usaha dan anggaran yang besar. Ada beberapa cara sederhana yang dapat diterapkan bagi kita yang ingin mendekorasi ruangan kita terasa lebih luas tentunya nyaman.
Pada acara ini, Mima Anisakusuma, Owner Hōmu Living dan Founder Artsy Living & Style mengatakan, “Dalam menata ruangan sesuai tren, perlu memperhatikan layout ruangan dan sumber pencahayaan. Selain itu, tantangan mendekorasi rumah adalah space dan styling. Tahun ini, Japandi style masih populer di kalangan interior design enthusiasts di Indonesia. Untuk mendapatkan konsep Japandi di rumah, Anda dapat memulai dari pemilihan warna dengan menggunakan palet warna light tone. Dengan menggunakan warna putih, beige, krem, hingga abu-abu muda, Anda dapat menciptakan kesan luas dan bersih dalam ruangan yang terbatas. Selain itu, ciri khas dari Japandi adalah dengan menggunakan perabotan yang multifungsi. Selain meminimalisir budget, Anda juga dapat mengurangi space yang digunakan dalam ruangan,” tuturnya saat berbincang virtual bersama awak media, Senin (18/4/2022).
Selain penataan ulang letak perabotan, dekorasi dan pemilihan warna, aspek pencahayaan juga merupakan salah satu elemen penting yang seringkali terlupakan oleh pemilik properti. Padahal, pemilihan dan peletakan sumber pencahayaan yang sesuai dapat memberi kesan ruangan yang kuat dan besar dalam ukuran ruangan yang terbatas.
Mima juga menjelaskan bahwa pencahayaan memiliki peranan sangat penting dalam memaksimalkan tampilan ruangan yang terbatas. Dengan menggunakan pencahayaan yang tepat, sudut-sudut gelap dan area dalam ruangan yang kurang penerangan akan terlihat lebih terang, sehingga menghilangkan kesan ruangan tertutup dan sempit.
Ia menambahkan, terdapat beberapa jenis lampu yang dapat digunakan untuk memberikan ilusi visual yang membangun dimensi ruang menjadi lebih luas, misalnya dengan memadukan lebih dari satu LED spotlight, LED strip, atau lampu panel berwarna warm white dengan suhu warna minimal 3000k. Terakhir, Anda juga dapat menambahkan cermin dan karpet untuk menciptakan ilusi visual sehingga dapat membangun dimensi ruangan yang lebih luas.
Pada kesempatan yang sama, Fransiska Darmawan, General Marketing Manager in-Lite mengatakan, ”Di era pandemi ini, in-Lite melihat tingginya minat terhadap home improvement, walaupun kami masih melihat bahwa aspek pencahayaan masih kerap diabaikan dalam proses mendekorasi rumah. Padahal, pencahayaan merupakan kebutuhan yang selalu kita nikmati setiap hari, terutama dalam aspek desain interior. Selain fungsi penerangan, pencahayaan juga dapat digunakan untuk membangun ambience hanya dengan menggunakan warna serta jenis lampu tertentu. Saat ini, masyarakat mulai beralih ke lampu LED. Selain lebih hemat energi, lampu LED juga lebih tahan lama, terlebih bagi lampu LED yang menggunakan chip premium yang berstandar SNI. Dengan menggunakan lampu LED jenis strip light, panel light, atau spotlight Anda juga dapat meningkatkan nilai estetika di rumah Anda dengan menggunakan teknik layering dengan menggunakan lebih dari satu jenis lampu di dalam satu ruangan.” jelasnya. (Arie)