DESA  

Damai Putra Group Selenggarakan Kegiatan Pengelolaan Sampah di Desa Segarajaya Bekasi

Bekasi, Nusantarapos – Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Damai Putra Group kembali melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang bertema “Pengelolaan Sampah Lingkungan untuk pemberdayaan Kader Posyandu Kecamatan Tarumajaya” pada Kamis (23/6/2022).

Kegiatan dilakukan di dekat kawasan yang dikembangkan oleh Damai Putra Group yaitu Kawasan Segara City seluas 110 Ha yang terintegrasi dengan area komersial dan sentra bisnis terpadu.

Kegiatan ini juga sejalan dengan value perusahaan yaitu People & Sustainability, serta misi untuk berperan serta membangun Indonesia menjadi lebih baik.

Dalam hal ini, program CSR yang diberikan oleh Damai Putra Group kepada Kader Posyandu berupa edukasi pembuatan pupuk kompos dari sampah rumah tangga dan pembuatan kerajinan tangan dari bahan sampah plastik rumah tangga.

Monique Hardjoko selaku GM Corporate Marketing Communications Damai Putra Group mengatakan, “Kami dengan perwakilan Kader Posyandu Desa Segarajaya, Kecamatan Tarumajaya mengadakan program pelatihan untuk pengelolaan sampah khususnya sampah rumah tangga, ” ujarnya saat ditemui Nusantarapos pasca kegiatan tersebut.

Puluhan ibu-ibu tampak antusias mengikuti kegiatan yang berlangsung di Kantor Kepala Desa Segarajaya Kecamatan Tarumajaya Kabupaten Bekasi itu. Mereka mulai mendapatkan pelatihan dari pukul 14.00 – 17.00 WIB.

Di tempat sama, Ajo selaku Sekretaris Kecamatan Tarumajaya mengucapkan terimakasih kepada pihak Damai Putra Group. Menurutnya, kegiatan ini tak hanya membuat lingkungan sekitar menjadi minim sampah, tapi juga menambah keterampilan dari kader posyandu yang turut serta.

“Kegiatan ini menghasilkan karya-karya yang bermanfaat, khususnya bagi masyarakat sekitar terutama dalam hal mengurangi tumpukan sampah yang berserakan di pinggir jalan. Saya berharap bisa mendongkrak ekonomi masyarakat dari hasil kerajinan yang dibuat oleh kader posyandu tersebut, ” jelasnya.

Damai Putra Group juga memberikan beberapa alat kesehatan seperti timbangan bayi digital, alat ukur tensi digital dan alat ukur tinggi bayi untuk kebutuhan Posyandu Kecamatan Tarumajaya.

Damai Putra Group pada akhir bulan ini tepatnya pada tanggal 26 Juni 2022 juga akan mengadakan Open House dalam rangka peluncuran Cluster baru rumah 2 lantai di kawasan Tera Damai yaitu Cluster Elora. Cluster Elora merupakan Cluster kelima di kawasan Tera Damai dimana 4 Cluster sebelumnya sudah sold out 100%. Acara Open House ini dimeriahkan oleh Komunitas Indonesia Automotive Society (IAS), Kopdar Komunitas Mobil, Display Mobil Modifikasi dan penampilan live music dari artis Dumeca Records. (Arie)