TMMD  

Bergabungnya rekan-rekan Mahasiswa

Mahasiswa IAIN Palopo yang sedang melaksanakan KKN didesa Tungka terjun langsung ke lapangan bersama prajurit TNI Satgas TMMD Reguler Ke-104 Kodim 1419/Enrekang didesa Tungka Kec. Enrekang Kab. Enrekang.

Para mahasiswa tersebut tidak hanya melihat lihat kegiatan dilokasi TMMD , tapi mereka terjun langsung ke tengah-tengah ikut membantu bapak bapak TNI.

Seperti yang dilakukan oleh Sri Handayani Mahasiswa KKN IAIN Palopo bersama rekan rekannya ikut memperbaiki tanggul jalan yang akan dicor. Dengan bantuan mahasiswa IAIN, maka pengerjaan program TMMD tersebut akan lebih ringan.

Tingginya antusias mahasiswa dalam bekerja, banyak cerita yang menjadi guyonan bersama dalam bekerja menghilangkan lelah dan panas yang dirasakan.

“Dengan bergabungnya rekan-rekan Mahasiswa maupun Mahasiswi ini murni untuk kepentingan sosial kemasyarakatan, melalui pendekatan kepada masyarakat. Dan dengan bergabungnya mereka bersama TNI, juga akan dapat meringankan pekerjaan TNI dalam TMMD ini, dikarenakan mereka turut serta dan ambil bagian dalam setiap kegiatan,” ujar Kapten Czi Rose Dan SSK TMMD Reguler 104.

Setelah mereka mengetahui kondisi riil lokasi TMMD, maka mahasiswa tersebut diharapkan dapat berkreasi sesuai bidangnya masing-masing untuk menularkan pengalamannya dalam kehidupan sosial masyarakat.

”Saya baru kali ini berbaur dengan anggota TNI. Saya jadi tahu kondisi bekerja disiplin ala TNI, sehingga kami juga bertambah pengalaman dengan bimbingan mereka,” ujar Sri Handayani salah satu Mahasiswi IAIN Palopo.

“Selama berada di kampus, kami hanya mendapatkan materi kuliah yang lebih banyak bersifat teori saja. Karena itu diperlukan langkah nyata untuk mengaplikasikan, menyempurnakan, dan menguji teori tersebut di lapangan,” tambahnya.