CILACAP, NUSANTARAPOS.co.id – Komando Distrik Militer (Kodim) 0703/Cilacap menuntaskan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) serta HUT ke-75 Kodam IV/Diponegoro dengan sejumlah kegiatan terpadu yang digelar di SMK Darussalam Karangpucung, Jumat (3/10/2025).
Dipimpin Dandim 0703/Cilacap, Letkol Inf Andi Aziz, agenda ini menitikberatkan pada penguatan karakter, penanaman nilai kebangsaan, serta kepedulian sosial.
Acara diawali dengan Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat SLTA sederajat yang diikuti ratusan pelajar dari berbagai sekolah di Cilacap.
“PBB bukan hanya soal barisan, tetapi sarana untuk membentuk mental, kedisiplinan, dan rasa tanggung jawab generasi muda,” ujar Letkol Inf Andi Aziz.
Camat Karangpucung, Asep Kuncoro, S.STP., M.M., menilai lomba tersebut mampu menyalurkan energi positif pelajar sekaligus menumbuhkan semangat cinta tanah air.
Selain lomba, ratusan siswa SMA/SMK juga mendapatkan pembekalan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang). Dandim berpesan agar generasi muda bijak menggunakan teknologi, menyebarkan semangat persatuan, dan menjadikan Pancasila sebagai pedoman dalam kehidupan nyata maupun digital.
Tak hanya untuk pelajar, peringatan HUT TNI juga menghadirkan Lomba Mewarnai bagi anak-anak PAUD dan TK di Karangpucung. Menurut Letkol Inf Andi Aziz, kegiatan sederhana seperti ini menjadi cara menyenangkan untuk menanamkan kecintaan pada bangsa sejak dini.
Di sisi lain, kepedulian TNI diwujudkan melalui pembagian 50 paket sembako kepada warga terdampak bencana di Dusun Cimelati dan Balai Desa Madusari, Kecamatan Wanareja. Penyaluran bantuan dipimpin oleh Danramil 16/Wanareja, Kapten Inf Setiyono.
“Kami ingin meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah. TNI akan selalu hadir bersama rakyat,” ucap Kapten Setiyono.
Kepala Desa Madusari, Sukrayatno, mengapresiasi langkah tersebut. “Bantuan ini sangat berarti bagi warga kami. Terima kasih kepada TNI atas kepeduliannya,” ujarnya.
Rangkaian acara ditutup dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol kebersamaan. Bagi Kodim 0703/Cilacap, peringatan HUT TNI ke-80 bukan hanya perayaan seremonial, melainkan kesempatan untuk memperkuat semangat persatuan dan rasa cinta tanah air lintas generasi. (Asih)

