BERITA  

Sudin Lingkungan Hidup Jaktim, Lakukan Pengawasan Terhadap Jalur Suplai Sampah RDF Rorotan

 

Jakarta, Nusantarapos.co.id – Dalam rangka pengawasan dan memastikan kelancaran jalur pengangkutan sampah ke RDF Rorotan, Seksi Pengawasan dan Penataan Hukum Suku Din dias Lingkungan Hidup Jakarta Timur melakukan perketatan dalam memantau dan pengecekan kondisi truk compactor.

Menurut Kordinator lapangan Pengawasan Armada Truck ke Rorotan Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Timur, Gatot Jumantoro, tujuan kegiatan ini adalah untuk memastikan Truck Compator yang mensuplai Sampah ke RDF Rorotan dalam kondisi baik tidak ada air lindi yang menetes dijalanan. Sehingga dapat meminimalkan bau tidak sedap.

Selain itu, kata Gatot, kegiatan ini juga mengikuti SOP yang ada dan menjamin warga masyarakat yang ada di lingkungan sekitar jalur truck sampah tetap nyama.

” Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semua truk compactor yang menuju RDF Rorotan sudah memenuhi SOP yang ada. Dan warga tidak ada lagi yang terganggu akibat bau yang tidak sedap,” ujarnya.

Lebih lanjut Gatot menambahkan, pihaknya akan melakukan penindakan tegas terhadap pengemudi truk tak layak jalan menunjukkan komitmen Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Timur untuk menjaga standar operasional.