Jakarta- Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Mathla’ul Anwar Nasional tolak deklarasi dukungan untuk Jokowi-Ma’ruf yang dilakukan oleh beberapa oknum, mengatasnamakan dirinya sebagai Jaringan Muda Mathla’ul Anwar di Hotel Allium Kota Tangerang, Sabtu, (6/4/2019).
Koordinator Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Mathla’ul Anwar Nasional, Robi Ahdiyat menyatakan bahwa pernyataan dukungan terhadap paslon 01 yang dilakukan oleh beberapa oknum tersebut adalah ilegal dan menyalahi aturan organisasi.
“Tindakan gegabah yang dilakukan oleh beberapa oknum ini adalah ilegal dan sangat menyakiti perjuangan para pendiri Mathla’ul Anwar yang dengan ikhlas berjuang membangun peradaban bangsa. Marilah kembali pada khittah MA,” Ucapnya.
Robi menambahkan, Mathla’ul Anwar adalah Ormas Islam yang independen, bukan underbow partai manapun. Jadi tidak elok jika diseret kedalam kepentingan politik praktis.
“Kami menghimbau kepada siapapun agar tidak ada lagi yang menyeret Mathla’ul Anwar kedalam kepentingan politik praktis. Kita netral dalam pemilu,” Ujarnya.
Di tempat terpisah, Dewan Pembina Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Mathla’ul Anwar Nasional, Adi Imam Taufik meminta PBMA sebagai induk organisasi agar memberikan sanksi tegas terhadap oknum yang menyeret MA kedalam politik praktis.
“Kami minta PBMA untuk segera bertindak dan memberikan sanksi yang tegas. Ini demi tegaknya marwah Mathla’ul Anwar yang sangat kita cintai,” Tandasnya.