Lagu ‘Kepompong’ Didaur Ulang oleh Neona, Putri Nola B3

Jakarta, Nusantarapos – Dulu kita sahabat, teman begitu hangat. Mengalahkan sinar mentari…”. Masih ingatkah Anda dengan lirik lagu Sind3ntosca ini? Lagu ‘Kempompong’ yang dirilis di tahun 2008 ini sempat menjadi hits. Bahkan lagu ini sempat menjadi soundtrack sinetron favorit. Dan dengan gaya nya sendiri, Neona merasa sangat senang bisa me-recycle lagu ini untuk penggemarnya.

Anak ketiga dari pasangan Baldy dan Nola B3 ini memang selalu bisa memberikan kejutan. Setelah sukses me-recycle lagu “Bintang Kejora” dan “Kasih Ibu” bersama sang Mama, kini Neona telah siap dengan lagu “Kepompong” dari Sind3ntosca. “Aku suka banget lagu ‘Kepompong’, ini salah satu lagu favorit aku,” ungkap Neona dalam Siaran Pers yang diterima redaksi Nusantarapos, Jumat (12/7/2019).

Nadanya yang playful dan liriknya yang mudah diingat membuat Neona menyukai lagu ini. “Pertama kali dengar lagu ini di Youtube. Terus aku ngerasa kok lagunya enak banget. Terus aku bilang ke Mama, kalau aku mau nyanyi lagu ini dong. Terus sama mama di cari lagunya untuk aku karaokean gitu. Nah, enggak lama, kak Mhala denger aku lagi nyanyi ini, dan sama kak Mhala ditawarin untuk rekaman lagu, dan aku suka banget,” ungkap Ney.

“Sebelum saya ajak Ney untuk rekaman lagu ini, saya cek dulu ke publisher-nya sudah ada belum ya yang me-remake lagu ini. Dan surprisingly memang belum ada. Saat di cek juga ke Jalu ‘Sind3ntosca’, untuk mengurus izinnya, kami juga langsung dapat lampu hijau. Yaudah, dari situ saya tawarin ke Neona untuk rekaman lagu ini, dan anaknya seneng banget,” ungkap Simhala Avadana selaku A&R dari Trinity Optima Production.

Sebagai label rekaman, Trinity Optima Production juga sangat mendukung Neona membawakan lagu ini. Sebuah lagu yang kaya akan makna persahabatan. “Dan dari sisi label rekaman pun kami gak masalah Neona membawakan lagu ini. Karena juga lagu ini menceritakan tentang persahabatan yang biasa dialami oleh semua orang disegala umum. Teman yang dulu deket banget terus enggak lama jadi jauh jauhan,” papar Mhala.

Untuk menyempurnakan lagu ini, Dimas Wibisana dan Binca Nelwan mengeransemen lagu ini dengan baik. Tanpa meninggalkan nuansa akustik dari lagu originalnya, lagu “Kepompong” dari Neona ini dibuat dengan sentuhan reggae yang lebih menyenangkan. “Lagu ini diaransemen oleh Bianca & Dimas. Gak terlalu beda banget juga, tetap sama ada akustik gitarnya juga. Bianca & Dimas juga sukses sih menginterpretasikan aransemen musik yang kami inginkan buat si Neona. Dan saat didengerin ke Neona dan mba Nola mereka juga langsung suka,” tambahnya.

Untuk melengkapi single ini, sebuah musik video garapan Katinka Pulungan telah disiapkan. Dengan konsep yang mengedepankan warna yang ceria dengan sedikit konflik antar teman di dalamnya. “Di dalam music video ini bercerita tentang persahabatan yang melalui beberapa konflik dalam pertemanan. Di dalam konflik tersebut terdapat sebuah perubahan yang positif, bisa menjadi bahan pendewasaan,” ungkap Tinka. (*)