DAERAH  

Bupati: Masih Ada Ketidaksolidan antar OPD, sekretaris dan Karyawan

Bupati Pesawaran sedang Bacakan Pidatonya. Foto : Daeng

Nusantarapos,- Upacara akhir tahun yang dilaksanakan di halaman Pemerintahan Kabupaten Pesawaran dinilai Bupati H. Dendi Ramadhoan lebih baik dalam kehadiran ASN meskipun berada di antara hari libur nasional.

Upacara ahir tahun di laksanakan di halaman pemerintahan kabupaten pesawaran

Dalam sambutannya ia mengatakan, “Diharapkan untuk kedepannya untuk lebih lagi dipertahankankan, bukan hanya Disiplin Upacaranya saja namun Disiplin kerja juga, karena tuntutan dilapangan seperti masyarakat yang harus Kita laksanakan. Diharapkan Kedepannya program kita lebih menyentuh kepada masyarakat.”

 

Ditambahkan, di tahun 2018 banyak sekali tantangan yang sudah kita lewati dan jalani, Seperti anggaran program yang kita canangkan tapi tidak menghasilkan ouput yang jelas, “tolong di croscek kembali apa yang telah dilaksanakan program-program tersebut, ini sebagai acuan kita ditahun 2019, Semoga hasil kita ditahun 2018 bisa dirasakan oleh masyarakat kabupaten pesawaran dan di tahun 2019 lebih ditingkatkan kembali Sesuai Visi dan Misi Saya dengan Pak Eriawan”, ujar Dendi, Senin (31/12).

Saat ini menurutnya masih melihat OPD yang belum solid baik anatara Kepala OPD dengen Sekretaris, sekretaris dengan kabid, kabid dengan kasi, bahkan ada yang antar staf pun tidak solid, masih ada yang tidak bersatu dalam melaksanakan visi misinya.

Dedi Meminta bila ada masalah pribadi atau emosional untuk diselesaikan di luar jangan sampai menggangu jalannya program di OPDnya masing-masing. solidaritas harus segera dikuatkan kembali.

Selain itu, dengan adanya pilpres di tahun depan, ia menghimbau agar tidak ikut menyebarkan berita berita yang negatif, propokatif dan sensitif. “Tidak usah ikut-ikutan melalui medsos dan wahana group kalo pun ada berita yang harus disampaikan cukup melalui telpon pribadi,” terangnya

 

Diakhir sambutannya Bupati dendi menyoroti masalah Dibidang Pariwisata pantai, Bupati tidak melarang para masyarakat untuk pergi berwisata ke daerah pantai karena bisa berdampak kepada para pelaku usaha dipantai jika tak dikunjungi, daerah wisata pantai di pesawaran tergolong aman karena berada di daerah teluk yang ombaknya kecil, namun saya mengimbau tuk tetap waspada dan berhati hati. (DAENG DIN)