DAERAH  

Soskab Pansimas Tahun Anggaran 2019 Di Buka Wabup Lampura

Lampung Utara, Nusantara pos -Wakil Bupati Lampung Utara (Lampura), H. Budi Utomo, membuka Sosialisasi Kabupaten (Soskab) Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pansimas) Tahun Anggaran 2019, di Aula Gedung Korpri Kotabumi, Kabupaten setempat. Rabu (24/7/2019).

Kegiatan Soskab, di awali dengan Laporan dari Kepala Bappeda Lampura, H. Syahrizal Adhar, dan di dihadiri oleh sejumlah Kepala SKPD dilingkup Pemkab Lampura, Camat, Konsultan Pansimas, para narasumber dari Provinsi Lampung, Kepala Desa, serta para peserta Sosialisasi.

Wabup Lampura dalam sambutannya menyampaikan dalam pemenuhan pelayanan air minum dan sanitasi, khususnya di wilayah desa yang rawan air. “Hendaknya harus benar-benar aspiratif, partisipatif dan akomodatif, sebagaimana harapan seluruh masyarakat Kabupaten Lampung Utara,” katanya.

Adapun kegiatan soskab ini, merupakan proses percepatan akses pelayanan dasar bidang air minum dan sanitasi sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Presiden No 2 Tahun 2015 tentang RPJMN Tahun 2015-2019 dan UU No 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah. (RH)