DAERAH  

Pacitan Kembali Dapatkan Adipura

Nusantarapos,-Piala Adipura kembali diraih Pemkab Pacitan dengan kerja keras yang digalakkan para OPD-OPD dan didukung masyarakat membuahkan hasil yang menggembirakan.

Sementara itu Bupati Pacitan Indartato, Selasa (15/01/2019) menyampaikan,”Kegiatan  ini tingkatannya hanya piagam Adipura dan sudah ke-11 kali berturut turut tapi secara total sudah meraih 14 piagam. Mengenai kunci keberhasilan ini, adalah kerja sama yang baik dan kita bersatu tidak saling menjatuhkan tapi bagaimana saling mengambil bagian untuk kedepan kita. Kalau kriteria penilaian, teamnya sudah ada. Leading sektornya ada di lingkungan hidup.”

Disisi lain, Kepala Bidang Pengawasan Pengendalian dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup. Kab. Pacitan Drs Hayatudin, MM. menjelaskan ,”Adipura ini merupakan kegiatan tahun 2018, akan tetapi waktu sekarang sudah masuk untuk persiapan 2019 insyaallah kita bisa.”

Panitia Adipura tersebut merupakan terdiri dari lintas OPD, sedangkan kegiatan ini leading sektornya ada di Dinas Lingkungan Hidup, namun artinya ada tim pembina-tim pembina yang tugasnya mengkoordinasikan daripada kegiatan-kegiatan untuk persiapan adipura itu kepada OPD-OPD dan menggerakkan semua sektor yang ada di Kabupaten Pacitan.

“Di sana ada yang namanya fisik ada yang saluran terbuka kemudian ada desa-desa titik pantau, sehingga Kelurahan/Desa yang ada di Kabupaten Pacitan itu tentunya dilibatkan semua karena kita tidak bisa sendiri, kantor kita itu terlalu kecil untuk tergabung di masalah ini.”jelasnya.( Aw )